2 Pemain Ukraina Tewas Terkena Serangan Rusia

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Serangan militer Rusia menelan korban tewas dari kalangan pesepak bola. Ada dua pemain Ukraina yang dilaporkan menjadi korban meninggal akibat serangan bertubi-tubi dari kubu Rusia.

Kedua pemain tersebut ialah Vitalii Sapylo dan Dmytro Martynenko. Kabar meninggalnya Sapylo dan Martynenko. Dikutip dari Marca, Sapylo meninggal karena sudah bergabung dengan militer Ukraina. Dia menjadi komandan tank untuk menahan gempuran dari pasukan Rusia.

2 Pemain Ukraina Tewas Terkena Serangan Rusia
Dailystar

Sapylo meninggal akibat adanya pertempuran dari jarak dekat dengan militer Rusia. Sedangkan Martynenko, dinyatakan meninggal dunia karena rumahnya menjadi sasaran bom.

Kabar meninggalnya dua pemain Ukraina itu diumumkan oleh FIFPro. Dalam Twitter resminya, FIFPro memberikan ucapan duka cita kepada kedua pemain Ukraina tersebut yang gugur akibat invasi Rusia.

Andriy Yarmolenko - West Ham - Ukraina - Goad News
Goad News

“Pikiran kami bersama keluarga, teman, dan rekan satu tim dari pesepakbola muda Ukraina Vitalii Sapylo (21) dan Dmytro Martynenko (25), kekalahan sepak bola pertama yang dilaporkan dalam perang ini. Semoga mereka berdua beristirahat dengan tenang,” tulis FIFPRO.

Sebelum 2 Pemain Ukraina Jadi Korban, Rusia Telah Disanksi

Sebelum kedua pemain Ukraina itu jadi korban, sepak bola Rusia baru saja disanksi oleh FIFA dan UEFA. Mereka melarang bertanding timnas dan klub-klub Negeri Beruang Putih tersebut pada ajang resmi.

fifa-andriy shevchenko-ukraina rusia-wilsoncenter
wilsoncenter

Hal itu berarti timnas mereka tak bisa melanjutkan partisipasinya dalam play-off Piala Dunia 2022. Lawan mereka, yakni Polandia, dipastikan lolos ke final play-off Piala Dunia 2022.

Pada ranah klub, Spartak Moskow pun ikut terkena imbas. Mereka dipastikan didiskualifikasi dari babak 16 besar Liga Europa. RB Leipzig yang jadi lawan berhak lolos ke perempat final. RFU sendiri berang dengan keputusan tersebut.

More From Author

Berita Terbaru