75 Hari Jelang Piala Dunia, Timnas Iran Ganti Pelatih

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Sebuah langkah gila dilakukan Asosiasi Sepak Bola Iran (FFIRI). Rabu (7/9/2022) atau hanya 75 hari jelang pembukaan Piala Dunia 2022, mereka mengganti pelatih timnas Iran. Dragan Skocic didepak. Sebagai penggantinya, didatangkan Carlos Queiroz.

Langkah itu terbilang mengejutkan. Pasalnya, Iran tampil baik bersama Skocic. Dari 18 laga yang dilakoni bersama pelatih asal Kroasia itu, Team Melli merebut 15 kemenangan, 1 kali seri, dan hanya 2 kali kalah. Namun, rekor apik itu rupanya tak membuat petinggi FFIRI yakin Skocic bisa membawa Iran tampil apik di Qatar nanti.

Dragan Skocic didepak meskipun membawa timnas Iran memenangi 15 dari 18 laga.
Getty Images

“Carlos Queiroz kembali dan menjadi pelatih Iran Lagi! Terima kasih kepada Dragan Skocic dari Federasi Iran. Selamat datang kembali, bos!” urai FFIRI dalam pernyataan resminya seperti dikutip Football5Star.com dari akun Twitter timnas Iran.

Langkah itu merupakan pemenuhan janji sang Presiden FFIRI Mehdi Taj. Saat kampanye pemilihan presiden, dia memang berjanji membawa kembali Queiroz ke Team Melli. Pekan lalu, dia secara resmi terpilih sebagai Presiden FFIRI. Sebelumnya, dia juga menduduki jabatan serupa pada 2016 hingga 2019.

Carlos Queiroz kembali dipercaya menangani timnas Iran sebagai pemenuhan janji kampanye Mehdi Taj.
Getty Images

Rekor Timnas Iran bersama Queiroz

Publik sepak bola Iran, terutama para suporter timnas Iran, sebetulnya mendukung Dragan Skocic. Bagaimanapun, pelatih berumur 54 tahun tersebut telah menunjukkan tangan dinginnya. Pada putaran akhir kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Team Melli sempat menahan 1-1 Korsel meskipun lantas kalah 0-2 pada pertemuan berikutnya.

Akan tetapi, kehendak Mehdi Taj tak bisa dicegah. Kini, mereka harus mendukung Carlos Queiroz. Sialnya, pelatih kawakan asal Portugal itu tidak punya rekor bagus di Piala Dunia. Di Brasil 2014 dan Rusia 2018, Team Melli sama-sama tersungkur pada fase grup.

Carlos Queiroz gagal meloloskan timnas Iran dari fase grup Piala Dunia 2018.
Getty Images

Pada Piala Dunia 2014, Iran hanya mengoleksi 1 poin hasil imbang dengan Nigeria serta kalah dari Argentina dan Bosnia & Herzegovina. Adapun pada Piala Dunia 2018, Team Melli menang atas Maroko, imbang dengan Spanyol, dan hanya kalah dari Portugal.

Sementara itu, bagi Queiroz, kepercayaan Mehdi Taj dan FFIRI jadi pelipur lara tersendiri. Sebelumnya, April lalu, eks asisten Sir Alex Ferguson di Manchester United itu dipecat setelah gagal meloloskan timnas Mesir ke Piala Dunia 2022 dan hanya jadi runner-up di Piala Afrika.

Di Piala Dunia 2022 nanti, timnas Iran tergabung di Grup B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Wales. Mereka akan membuka kiprahnya dengan menghadapi The Three Lions pada 21 November 2022 di Stadion Internasional Khalifa.

More From Author

Berita Terbaru