Danilo Pakai Nomor 6 di Juventus, Antara Persembahan dan Tradisi

BACA JUGA

Banner Gamespool Football5Star

Football5Star.com, Indonesia – Danilo, bek kanan Juventus, sejak didatangkan dari Manchester City pada 2018-19 selalu mengenakan nomor 13. Namun, untuk musim 2021-22, pemain asal Brasil itu memutuskan untuk memakai nomor lain, yakni 6. Nomor itu sudah dipakainya pada beberapa laga pramusim tim asuhan Massimiliano Allegri.

Pemain jebolan Santos itu bisa leluasa memilih nomor 6 di Juventus karena memang tanpa pemilik. Sejak Sami Khedira mengakhiri kontraknya dengan Juventus pada 2019-20, nomor itu tak ada yang memakai. Sepanjang musim lalu, tak ada pemain I Bianconeri yang mengambil nomor peninggalan gelandang bertahan asal Jerman tersebut.

Danilo memberikan persembahan kepada Gaetano Scirea dengan memakai nomor 6 di Juventus.
Instagram @daniluiz2

Bagi pemain Brasil berumur 30 tahun itu, nomor 6 baru kali ini dipakainya. Di klub-klub sebelumnya, memakai nomor 22, 4, 2, 23, dan 3. Sementara itu, di timnas Brasil, dia mengenakan nomor 2, 14, dan 4. Lalu, mengapa dia pada musim ini mengambil nomor peninggalan Khedira?

“Bukan sebuah pilihan biasa. Ini adalah persembahan untuk mereka yang berkeringat dan berjuang untuk jersi ini, selalu dengan kerja keras dan fair di dalam pikiran. Kami siap untuk musim baru, bagaimana dengan kalian?” urai Danilo seperti dikutip Football5Star.com dari akun Instagram-nya.

Ungkapan Harapan Danilo

Secara tersirat, Danilo memakai nomor 6 di Juventus sebagai persembahan untuk Gaetano Scirea, bek legendaris I Bianconeri dan timnas Italia. Pada awal Agustus, hal ini pun sudah sempat diungkap La Gazzetta dello Sport. Dalam sejarah I BIanconeri, Scirea memang dianggap sebagai pemakai nomor 6 paling terkenal.

Akan tetapi, menurut La Gazzetta dello Sport, persembahan untuk Scirea bukan satu-satunya alasan sang pemain memilih nomor 6 pada musim 2021-22. Pergantian nomor itu juga dinilai sebagai ungkapan harapan eks pemain Real Madrid tersebut kepada allenatore Massimiliano Allegri.

Danilo dimainkan sebagai gelandang bertahan saat Juventus melawan Barcelona pada Trofeo Joan Gamper.
Getty Images

Mengambil nomor yang tanpa pemilik pada musim lalu itu, sang pemain menyiratkan keinginan dan kesiapan bermain di posisi lain. Harapannya pun diterima dengan baik oleh sang pelatih. Pada laga Trofeo Joan Gamper melawan Barcelona, dia tak dimainkan sebagai bek kanan, tapi sebagai gelandang bertahan.

Selain itu, bila diperhatikan, pergantian nomor pada musim ini membuat Danilo melanjutkan sebuah tradisi. Sejak meninggalkan FC Porto pada akhir musim 2014-15, dia selalu melakukan pergantian nomor setiap dua tahun. Secara kebetulan, bersama Madrid dan Manchester City, dia hanya bergabung selama 2 musim.

[better-ads type=’banner’ banner=’156432′ ]

More From Author

Berita Terbaru