Alessandro Buongiorno: Italia Wajib Tampil Dominan Lawan Swiss

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Alessandro Buongiorno mengakui timnas Italia gagal menunjukkan performa memuaskan di EURO 2024. Ia pun menuntut Gli Azzurri untuk bangkit dan menunjukkan performa dominan ketika menghadapi Swiss di babak 16 besar.

Italia menutup petualangan di fase grup dengan catatan satu menang, satu imbang dan sekali kalah dalam tiga pertandingan. Catatan tersebut Gli Azzurri menuai kritik pedas dari para suporter serta pengamat sepak bola Italia.

Timnas Italia terpukul setelah dikalahkan timnas Spanyol.
Getty Images

“Swiss adalah lawan yang tangguh. Mereka tampil sangat bagus di fase grup dan selalu bisa memanfaatkan celah kosong di daerah pertahanan lawannya. Pemain-pemain mereka pun memiliki kecepatan sangat tinggi,” tegas Buongiorno seperti dikutip Football5Star dari laman Football Italia.

“Tentu saja laga nanti tidak akan mudah dan kami pun harus menunjukkan performa terbaik untuk bisa melaju ke babak selanjutnya. Kami ingin tampil dominan dan mematikan strategi Swiss. Kami telah mempersiapkan diri dengan maksimal,” katanya menambahkan.

ALESSANDRO BUONGIORNO TIDAK MENUTUT MENIT BERMAIN

Buongiorno belum mendapatkan kesempatan tampil di EURO 2024. Dalam tiga pertandingan Gli Azzurri di fase grup, Buongiorno harus puas menyaksikan perjuangan rekan-rekan setimnya dari bangku cadangan.

Meski begitu, Buongiorno tidak mau mengeluh. Bek sentral berumur 25 tahun itu memilih fokus menjalani setiap sesi latihan sehingga berada dalam kondisi siap tempur ketika dipercaya tampil.

Alessandro Buongiorno Timnas Italia 16 besar EURO 2024 Istimewa 2
Istimewa

“Keputusan mengenai starting XI merupakan hak eksklusif milik pelatih. Sebagai pemain, kami harus tetap menunjukkan performa semaksimal mungkin dalam setiap sesi latihan sembari berharap dipercaya tampil di atas lapangan.”

“Jika tidak mendapat kepercayaan tampil sebagai starter, kami tetap tidak boleh kehilangan fokus dan wajib memiliki mentalitas tepat. Ketika kesempatan tampil datang, kami harus berada dalam kondisi siap tempur,” tuntasnya.

More From Author

Berita Terbaru