Andai Jadi Ketum PSSI, Iwan Bule Janji Tak Seperti Edy Rahmayadi

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com – Bakal Calon Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, berjanji tak akan seperti Edy Rahmayadi andai terpilih nanti. Dia berkomitmen untuk menyelesaikan masa jabatannya sebagai ketum PSSI.

Seperti diketahui, Edy Rahmayadi akhirnya memilih untuk mundur setelah terpilih sebagai Gubernur Sumatera Utara. Kepastian dirinya mundur diumumkan dalam Kongres PSSI awal 2019 lalu di Bali.

Hingga saat ini, PSSI sendiri belum memilih suksesor Edy. Ada beberapa calon yang sudah menggaungkan diri maju dalam Kongres Pemilihan PSSI, salah satunya Mochamad Iriawan.

iwan bulee
Indra Eka/F5s

Pria yang karib disapa Iwan Bule itu sempat ditanya oleh pewarta soal komitmennya bersama PSSI. Sebab, memang beberapa ketum PSSI tak mampu mempertahankan jabatannya hingga selesai.

“Kalau saya komitmen sekali untuk menyelesaikan tugas kalau terpilih nantinya. Sebab, saya juga sudah membuat roadmap sampai 2032,” ungkap Iwan Bule kepada wartawan.

Andai terpilih, Iwan Bule akan menggandeng para Komite Eksekutif nantinya. Sebab, rencananya akan jadi wacana kalau tak didukung oleh para Exco PSSI.

“Dalam kepengurusan itu akan susah kalau ketuanya tak sejalan dengan Exco. Kalau kebijakan saya bagus, Exco enggak jalan, ya kebijakan saya juga enggak jalan, siapapun ketuanya. Kalau enggak mau berubah ya begini-begini saja,” tutup eks Kapolda Jawa Barat itu.

Iwan sendiri juga sudah berkunjung ke beberapa daerah untuk mencari dukungan dari pemilik suara di PSSI. Alhasil dia mengklaim mendapatkan lebih dari 50 dukungan dari voters PSSI untuk maju.

More From Author

Berita Terbaru