Bertandang ke Markas Polandia, Swedia Disebut Punya Keuntungan Besar

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Swedia bakal berusaha mengamankan tiket berlaga di Piala Dunia 2022 pada partai melawan Polandia. Laga Polandia vs Swedia akan dilaksanakan di Stadion Slaski pada Rabu (30/3) dinihari WIB.

Pelatih Swedia, Janne Andersson, merasa punya keuntungan besar di laga nanti. Ia menilai Polandia memiliki taktik yang tidak jauh berbeda dengan lawan Swedia di babak sebelumnya, Republik Cheska.

Janne Andersson - Polandia vs Swedia - Piala Dunia 2022 - @svenskfotboll 2
twitter.com/svenskfotboll

“Secara taktik, Polandia bermain mirip dengan Republik Cheska,” jelas Andersson seperti dilansir Football5Star dari laman resmi UEFA.

“Tentu saja itu menjadi keuntungan besar karena kami baru saja menghadapi Republik Cheska,” imbuh pelatih berusia 59 tahun itu.

POLANDIA VS SWEDIA TERJADI DI EURO 2020

Laga nanti merupakan pertemuan kedua antara Polandia dan Swedia selama satu tahun terakhir. Kedua tim sempat saling berhadapan di babak grup Euro 2020.

Ketika itu, Swedia sukses mengalahkan Polandia dengan skor 3-2. Hasil tersebut mengakhiri perjalanan Robert Lewandowski cs dan membuat Swedia berhak melangkah ke babak 16 besar.

Polandia vs Swedia - Czeslaw Michiewicz - Piala Dunia 2022 - Polskie Radio
Polskie Radio

Andersson sangat yakin laga nanti tidak akan berjalan terlalu berbeda dengan pertemuan kedua tim di Euro 2020. Selain itu, ia juga mewaspadai ketajaman Lewandowski yang sempat mencetak dua gol ke gawang Swedia.

“Lewandowski adalah pemain kelas dunia dan membuat mereka punya keuntungan. Tapi, kami sudah mengalahkan mereka di Euro 2020. Saya yakin laga nanti akan berjalan sengit, seperti pertemuan kami di Euro 2020,” tuntasnya.

More From Author

Berita Terbaru