Athletic Bilbao vs Atletico Madrid: Los Rojiblancos Gagal Bawa Pulang 3 Poin

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Atletico Madrid harus puas bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Athletic Bilbao pada lanjutan pertandingan La Liga di San Mames Barria, Sabtu (14/6/202) malam WIB.

Tuan rumah lebih dulu unggul di laga ini. Adalah Iker Muniain yang mencatatkan namanya di papan skor. Striker 27 tahun itu mampu memanfaatkan umpan silang dari Yuri Berchiche.

Namun, keunggulan tuan rumah hanya seumur jagung. Dua menit kemudian Atletico menyamakan kedudukan melalui Diego Costa. Ia berhasil lolos dari jebakan offside dan memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Koke.

Athletic Bilbao vs Atletico Madrid Diego Costa
Twitter Atletico

Di babak kedua, Atletico Madrid bermain lebih ngotot untuk mengejar kemenangan. Mereka juga menambah daya gedor dengan memasukkan Alvaro Morata. Akan tetapi, hingga laga usai, skor tetap imbang 1-1.

Dengan hasil ini, posisi Bilbao tak berubah di peringkat sepuluh dengan 38 poin. Sementara Atletico berada di posisi keenam dengan nilai 46, kalah selisih gol dari Getafe dan Real Sociedad.

Susunan Pemain

Athletic Bilbao: Unai Simon; Ander Capa, Yeray Alvarez, Inigo Martinez, Yuri Berchiche (Unai Nunez 63′); Dani Garcia, Unai Lopez (Mikel Vesga 63′); Inigo Cordoba (Oihan Sancet 63′), Raul Garcia, Iker Muniain (Oscar de Marcos 83′); Inaki Williams (Kenan Kodro 90′).

Atletico Madrid: Jan Oblak; Kieran Trippier (Santiago Arias 63′), Stefan Savic, Jose Gimenez, Renan Lodi; Koke (Hector Herrera 78′), Thomas Partey; Yannick Carrasco (Thomas Lemar 63′), Marcos Llorente (Angel Correa 68′), Saul Niguez; Diego Costa (Alvaro Morata 63′).

FOOTBALL5TALK : PREDIKSI LIGA CHAMPIONS MINGGU INI

More From Author

Berita Terbaru