Bangga Bela Brasil, Coutinho Tak Sabar Lawan Inggris

BACA JUGA

Yosua Eka Putra
Football, music, movie and snack addict. Online Journalist @Football5star. Goalkeeper. #ENFJ

Football5star.com, Indonesia – Gelandang timnas Brasil, Philippe Coutinho, merasa bangga setiap mendapat kesempatan untuk membela negaranya. Selain itu, Coutinho mengaku tidak sabar untuk melawan Inggris.

Coutinho harus absen memperkuat Liverpool dalam beberapa laga terakhir akibat cedera. Namun, playmaker berusia 25 tahun itu mendapat lampu hijau untuk bermain bersama Brasil.

Brasil bakal melawan Inggris dalam laga uji coba sebagai pemanasan jelang Piala Dunia 2018. Laga tersebut akan digelar di Stadion Wembley pada Selasa (14/11/2017).

“Sayangnya, saya tidak bisa memperkuat Liverpool dalam tiga laga terakhir karena cedera,” tutur Philippe Coutinho, seperti dilansir Sportsmole.

“Saya sudah pulih dan berada dalam kondisi yang baik untuk bermain melawan Inggris. Saya tidak pernah ingin melewatkan satu laga pun bersama Brasil. Saya bangga setiap memakai kostum ini,” imbuhnya.

Meski performanya banyak menuai kritik dari para pendukung sendiri, Inggris, menurut Coutinho, bukan lawan yang bisa dipandang sebelah mata oleh Brasil.

“Inggris akan menjadi tim Eropa pertama kami hadapi bersama Tite. Kami tidak sabar untuk bertarung dengan mereka,” ungkap Philippe Coutinho.

“Mereka memiliki banyak pemain berkualitas yang bermain di liga besar seperti Premier League. Tidak diragukan lagi bahwa itu akan menjadi laga yang sulit,” tandasnya.

More From Author

Berita Terbaru