Belgia vs Portugal: Jan Vertonghen Akhirnya Redam Cristiano Ronaldo?

BACA JUGA

Banner Gamespol Baru

Football5Star.com, Indonesia – Partai Belgia vs Portugal pada babak 16 besar EURO 2020, Senin (28/6/2021) dini hari WIB, jadi tantangan tersendiri bagi bek Jan Vertonghen. Tantangan itu adalah mengakhiri rekor buruk saat menghadapi Cristiano Ronaldo di lapangan hijau.

Laga di Estadio de la Cartuja, Sevilla (Spanyol), akan jadi pertemuan kelima Vertonghen dengan Ronaldo. Dalam empat kesempatan sebelumnya, dia selalu gagal mencegah CR7 menjebol gawang tim yang dibelanya. Total, lima gol yang dibuat sang megabintang dalam empat pertandingan tersebut.

Jan Vertonghen selalu gagal mencegah Cristiano Ronaldo mencetak gol.
Getty mages

Vertonghen memang tak selalu kalah dalam empat pertandingan melawan Ronaldo itu. Dia sempat memetik kemenangan 3-1 dan imbang 1-1 saat membela Tottenham Hotspur melawan Real Madrid. Adapun pada dua laga lainnya, bersama AFC Ajax, dia menelan kekalahan 0-3 dan 0-4 dari Los Blancos.

Rekor buruk itu jadi salah satu pertanyaan jurnalis jelang laga Belgia vs Portugal. Namun, Vertonghen santai saja. “Aku tak terlalu memikirkan itu. Namun, kita tahu dia itu pemain hebat. Dari 100 suporter yang memakai jersi Portugal, 99 di antaranya dengan nama Ronaldo tertulis di sana,” urai dia seperti dikutip Football5Star.com dari Derniere Heure.

Dua Momen Istimewa Jan Vertonghen

Satu hal menarik, laga Belgia vs Portugal jadi pertemuan pertama Jan Vertonghen dengan Cristiano Ronaldo pada pentas internasional, bukan antarklub. Padahal, Vertonghen sudah 2 kali menghadapi Seleccao das Quinas. Ronaldo juga dua kali melawan De Rode Duivels.

Dua laga lawan Portugal juga sangat istimewa bagi Vertonghen. Laga pertama pada 2 Juni 2007 adalah debutnya bersama timnas Belgia. Adapun kesempatan kedua pada 2 Juni 2018 merupakan caps ke-100 bek yang kini berumur 34 tahun itu.

Jan Vertonghen menjalani caps ke-100 bersama timnas Belgia saat melawan Portugal pada 2018.
Getty Images

“Partai pertama itu, pada 2007, kami kalah 1-2. Seingatku, aku kala itu main sebagai gelandang serang. Ronaldo tak ada di tim pada saat itu, tapi ada nama-nama besar lain di skuat Portugal. Untuk laga ke-100, aku tak terlalu mengingatnya dengan baik,” ujar Vertonghen.

Kesempatan pertama menghadapi Cristiano Ronaldo pada ajang internasional akan jadi tantangan tersendiri bagi Jan Vertonghen. Pasalnya, CR7 selalu mencetak gol dalam 2 pertemuan terdahulu dengan Belgia. Lalu, pada EURO 2020 kali ini, dia juga sudah mencetak 5 gol dalam 3 laga fase grup.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru