Berita Bola: Pengalaman Pahit Vertonghen ketika Cedera Ankle

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Football5star.com, Indonesia – Bek Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen, menceritakan pengalaman pahitnya akibat cedera pergelangan kaki yang Ia derita.

Vertonghen menderita cedera parah ketika menghadapi West Bromwich Albion pada pertengahan Januari silam. Ia harus absen selama kurang lebih satu bulan.

Ini bukan kali pertama pemain asal Belgia itu mengalami masalah pada pergelangan kakinya. Musim lalu, Ia tidak dapat bermain selama 10 pekan akibat cedera serupa.

“Aku sangat kecewa ketika cedera karena semua dapat merasakan atmosfer positif di tim ketika itu,” ujar Vertonghen seperti yang dikutip laman resmi klub.

“Kami baru mengalahkan Chelsea dan menjalani bulan yang hebat. Kemenangan melawan West Brom (4-0) mungkin adalah performa terbaik kami di musim ini.”

“Aku merasa sangat baik, aku sangat senang dengan semua yang terjadi di dalam dan luar lapangan, tetapi kemudian aku kembali cedera pergelangan kaki. Sebuah problem yang sama.”

“Aku tahu aku akan absen selama empat hingga enam pekan. Aku langsung berpikir bahwa aku akan melewatkan laga-laga besar seperti melawan Manchester City, Liverpool, dan Manchester United. Kami tengah melalui momen yang hebat dan cedera itu merupakan sebuah kekecewaan besar,” tambah dirinya.

Kini, Vertonghen telah pulih. Ia bermain selama 90 menit penuh kala Spurs menang 3-0 atas Fulham dalam laga Putaran Kelima Piala FA pada akhir pekan kemarin.

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru