Berita Terkini: Gelandang Atletico Madrid Terancam Absen Lama Akibat Cedera ACL

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Ada suka dan ada duka. Hal itu yang terjadi pada saat Atletico Madrid menang 1-0 atas Deportivo La Coruna, Minggu (25/9). Di balik sukacita kemenangan, petaka dialami gelandang Los Colchoneros, Augusto Fernandez, yang mengalami cedera cukup parah.

Fernandez diganjal Celso Borges pada menit ke-14 dan terlihat mengerang kesakitan memegangi lututnya. Dia pun tak bisa melanjutkan pertandingan. Beberapa saat setelah laga usai, Atletico mengonfirmasi pemainnya mengalami cedera anterior cruciate ligament.

“Augusto Fernandez mengalami cedera anterior cruciate ligament di lutut kanannya. Dia akan melakukan beberapa tes sebelum dioperasi dalam waktu dekat,” tulis akun Twitter resmi Atletico, @atletienglish.

Cedera membuat Fernandez hampir dipastikan absen setidaknya tujuh bulan ke depan untuk pemulihan. Kabar ini tentu sangat disesali Pelatih Diego Simeone yang memang cukup mengandalkan pemain berumur 30 tahun tersebut.

Selain Fernandez, Jose Gimenez juga mengalami cedera di laga yang sama. Tapi, sang pemain hanya mengalami masalah otot. Keduanya pun dipastikan tidak akan memperkuat Atletico kala berhadapan dengan Bayern Muenchen pada matchday kedua Liga Champions, Kamis (29/9) dini hari WIB.

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru