Bermain Tanpa Gelandang Bertahan, Ini Alasan Pep Guardiola

BACA JUGA

gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menjelaskan alasannya mengapa dia tak memainkan Fernandinho atau Rodri sejak awal pada final Liga Champions. Guardiola menekankan bahwa dirinya memainkan starter terbaiknya.

City harus kalah 1-0 melawan Chelsea lewat gol dari Kai Havertz, (30/5/21). Guardiola dikritisi karena tidak memainkan gelandang bertahan demi memainkan Raheem Sterling yang hanya bermain 30 menit dalam 5 laga Liga Champions terakhir. Dengan begitu, Ilkay Guendogan yang merupakan top skorer City musim ini harus bermain lebih ke dalam. Guardiola membeberkan alasannya.

Pep Guardiola - Man City - Liga Champions - uefa. com
uefa.com

“Saya melakukan yang terbaik dalam seleksi pemain. Saya membuat pilihan terbaik untuk memenangkan permainan, para pemain tahu itu. Saya pikir Guendogan bermain bagus. Kami sedikit ketinggalan di babak pertama, tetapi di babak kedua itu jauh lebih baik. Itu adalah pertandingan yang ketat tetapi kami memiliki peluang yang sangat besar,” ucap Guardiola seperti dilansir Football5Star.com dari BT Sport.

Guardiola melanjutkan, “Saya ingin mengatakan ini adalah musim yang luar biasa bagi kami. Mimpi besar berada di sini, tapi sayangnya kami tidak bisa menang. Kami mencoba, kami tidak dapat melakukannya, dan kami akan bekerja untuk kembali suatu hari nanti.”

Kevin De Bruyne harus ditarik keluar pada laga itu setelah bertabrakan dengan Antonio Ruediger. Guardiola berharap cedera pemain timnas Belgia itu tak terlalu parah.

“Saya tidak tahu tentang rasa sakit yang dia alami di wajahnya, saya tidak menemui dia atau berbicara dengan dokter. Tapi semoga tidak menjadi masalah besar,” kata Pep Guardiola.

[better-ads type=’banner’ banner=’156436′ ]

More From Author

Berita Terbaru