Marcelo Bielsa Puas Lihat Uruguay Kalahkan Panama

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Timnas Uruguay berhasil mengawali kiprahnya di Copa America 2023 dengan gemilang. Mereka sukses mencatat kemenangan 3-1 atas Panama di Hard Rock Stadium pada Senin (24/6) pagi WIB berkat gol Maximiliano Araujo (16′), Darwin Nunez (85′) dan Matias Vina (90′).

Pelatih Uruguay, Marcelo Bielsa, mengaku sangat puas dengan performa anak asuhnya. Ia pun berharap La Celeste bisa meminimalisir kesalahan dan tampil lebih bagus lagi di laga-laga selanjutnya.

Luis Suarez - Darwin Nunez - Timnas Uruguay - Istimewa 3
Istimewa

“Performa kami di babak pertama benar-benar memuaskan. Kami tampil sangat dominan dan mungkin seharusnya bisa mencetak lebih dari satu gol. Tapi, kami sempat kehilangan kontrol di 15 menit babak kedua dan lawan coba memaksimalkannya. Kami benar-benar dibuat kerepotan,” tegas Bielsa dilansir Football5Star dari laman ESPN.

“Setelah melewat 15 menit yang sulit, kami berhasil kembali memegang kendali pertandingan. Hasil ini merupakan cerminan sempurna dari permainan kedua tim di atas lapangan,” sambung nakhoda berumur 68 tahun itu.

DUA PEMAIN TIMNAS URUGUAY TIDAK BERADA DALAM KONDISI TERBAIK

Lebih lanjut, Bielsa mengatakan Ronald Araujo dan Federico Valverde tidak bermain di Copa America 2024 dengan kondisi 100 persen. Bielsa menilai kedua pemain kunci tersebut kelelahan karena baru saja menjalani musim panjang bersama klubnya masing-masing.

“Musim Valverde dan Araujo berlangsung begitu panjang karena mereka bermain untuk tim besar. Akumulasi menit bermain bersama klub pastinya akan memberikan beban kepada mentalitas mereka. Terlebih, keduanya hampir tidak pernah cedera, terutama Valverde yang mengoleksi banyak sekali menit bermain,” tegas Bielsa.

Marcelo Bielsa - Timnas Uruguay - Copa America 2024 - @uruguay 2
x.com/uruguay

Araujo hanya bermain selama 45 menit di pertandingan melawan Panama. Bielsa menarik keluar Araujo di masa turun minum sebagai langkah pencegahan cedera. Sementara, Valverde tampil selama 85 menit.

Di pertandingan selanjutnya, Uruguay bakal menghadapi Bolivia. Laga tersebut dilaksanakan di MetLife Stadium, New Jersey, pada Jumat (28/6) pagi WIB.

More From Author

Berita Terbaru