Bintang Lazio Sumbangkan Rp 42 Juta Lebih untuk Korban Begal

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Aksi mulia ditunjukkan bintang Lazio, Mohamed Fares. Dia memberi sumbangan 2.500 euro atau setara Rp 42 juta lebih untuk korban begal di Napoli.

Korban begal tersebut bernama Gianni Lanciano. Ia yang bekerja sebagai jasa pengiriman barang mendapat musibah pada malam tahun baru.

Saat melaksanakan tugas, Gianni Lanciano ditodong oleh lima orang preman. Kelima preman itu sempat melancarkan aksi kekerasan ke pria berusia 52 tahun sebelum mengambil skuternya.

Aksi bejat para begal ini pun terlihat di CCTV yang terpasang di salah satu sudut kota Napoli. Video dari CCTV kemudian menyebar di media sosial dan menjadi viral di Italia.

Para pegiat media sosial kemudian menghimpun dana lewat GoFoundMe dengan target dana mencapai lima ribu euro. Mohamed Fares yang melihat aksi tersebut tergerak hatinya untuk ikut mneyumbang.

Ia kemudian mendonasikan uang sebesar Rp 42 juta lebih. Sumbangan bintang Lazio membuat kolom komentar Instagramnya banjir pujian. Apalagi total dana yang terkumpul melampaui target awal. Yakni 10 ribu euro.

Adapun Gianni Lanciano menyebut bahwa dirinya terharu dengan aksi solidaritas warga, termasuk dari Mohamed Fares. Tapi ia juga menegaskan tidak mau memanfaatkan kebaikan mereka.

“Saya mencoba membela sesuatu milik keluarga saya. Saya terharu, tapi saya tidak mau meanfaatkan kebaikan warga Neapolitan,” kata Gianni Lanciano seperti dilansir Football Italia, Selasa (5/1/2021).

More From Author

Berita Terbaru