Blaise Matuidi Ungkap Ambisinya Bersama Inter Miami

BACA JUGA

dinasti

Football5star.com, Indonesia – Inter Miami resmi mengumumkan kedatangan gelandang asal Prancis, Blaise Matuidi, pada Kamis (13/8) malam WIB. Matuidi merapat setelah memutus kontraknya bersama Juventus.

Matuidi resmi dilepas Juventus pada Rabu (12/8) lalu. Matuidi dilepas karena penampilan buruknya sepanjang musim 2019-20. Selain itu, Matuidi juga tak masuk ke dalam rencana Andrea Pirlo untuk musim 2020-21.

Matuidi merasa sangat senang karena berhasil menyelesaikan kepindahannya ke Amerika Serikat. Pemain 33 tahun itu pun ingin membawa Inter Miami meraih gelar bergengsi perdananya sekaligus menambah koleksi pribadinya.

“Saya sangat senang dan merasa terhormat karena sudah menyelesaikan proses kepindahan ke Inter Miami,” ujar Blaise Matuidi seperti dikutip www.www.football5star.net dari laman resmi klub.

“Saya tentunya berharap akan bisa memenangkan banyak gelar bergengsi di sini. Pindah ke sini merupakan tantangan yang cukup besar buat saya pribadi.”

“Saya sudah tak sabar ingin bertemu rekan-rekan setim serta para suporter. Saya berjanji akan menunjukkan kemampuan terbaik dan bekerja ekstra keras,” kata Matuidi menambahkan.

Sepanjang kariernya, Matuidi memang berhasil memenangkan cukup banyak gelar bergengsi. Beberapa diantaranya adalah lima gelar Ligue 1, tiga Serie A, satu Coppa Italia, dan satu Piala Dunia.

Matuidi merupakan pemain bintang pertama yang berhasil didatangkan Inter Miami. Sebelumnya, mereka sempat mengincar beberapa nama besar seperti Edinson Cavani, Mario Goetze dan Arturo Vidal.

More From Author

Berita Terbaru