Borussia Dortmund Jual Thorgan Hazard ke Anderlecht

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Berakhir sudah perjalanan Thorgan Hazard bersama Borussia Dortmund. Pada Kamis (7/9), Hazard resmi dijual Der BVB ke Anderlecht.

Hazard dilego Der BVB dengan banderol 4 juta euro. Mantan penggawa Borussia Moenchengladbach itu diikat Anderlecht hingga Juni 2026.

Thorgan Hazard - Borussia Dortmund - Getty Images
rsca.be

“Saya sangat senang dengan transfer ke Anderlecht. Selain itu, saya juga bahagia bisa kembali ke Belgia bersama dengan keluarga,” ujar Hazard dilansir Football5Star dari laman resmi Anderlecht.

“Di sisi lain, saya juga mengikuti perkembangan Anderlecht dengan seksama sepanjang musim panas. Saya pun sangat terkesan dengan manuver klub di bursa transfer,” sambung pemain berusia 30 tahun itu.

BORUSSIA DORTMUND SEMPAT PINJAMKAN HAZARD KE PSV

Hazard telah kehilangan statusnya sebagai pemain kunci Dortmund semenjak musim 2022-23 lalu. Di paruh kedua musim lalu, Hazard dilepas Der BVB dengan status pinjaman ke PSV Eindhoven.

Selama memperkuat PSV, Hazard dipercaya tampil 13 kali di semua kompetisi. Sang pemain pun mampu menciptakan dua gol serta satu assist.

Thorgan Hazard - Borussia Dortmund - Getty Images 3
Istimewa

Meski begitu, PSV enggan mempermanenkan status Hazard. Mereka lebih memilih untuk mendaratkan Hirving Lozano dari Napoli untuk mengisi posisi sayap.

Hazard bukanlah satu-satunya pemain bernama besar yang didatangkan Les Mauves tahun ini. Klub asal Brussels itu juga mendaratkan Thomas Delaney, Kasper Schmeichel, Kasper Dolberg serta Ludwig Augustinsson.

More From Author

Berita Terbaru