Brylian Aldama: Kalau Terbukti Aku Memang Pemain Titipan…

BACA JUGA

Football5star.com Indonesia – Pemain muda Indonesia, Brylian Aldama, kembali bersuara soal kabar sebagai pemain titipan di klub Kroasia. Dia menegaskan, jika memang hal itu terbukti, dia akan segera balik ke Indonesia.

Sejak awal kedatangan ke Kroasia pada tahun lalu, Brylian memang tak lepas dari isu miring soal pemain titipan. Apalagi, dia dan David Maulana bergabung dengan HNK Rijeka tanpa melalu proses trial. Kabar itu yang membuat Brylian semakin jengah.

Brylian Aldama - David Maulana - Pomorac 1921 - @IASucic
@IASucic

“Waktu itu kan sempat ada isu apa aku pemain titipan atau bukan. Kalau terbukti (pemain titipan), ya aku akan balik (ke Indonesia). Karena, artinya klub ini tidak serus mengontrak aku. Bukan karena kemampuanku,” bilang Brylian dalam obrolan bersama Bagus Kahfi dan musisi Roy Ricardo, dikutip Football5star dari youtube KRTV.

Sebagai pemilik youtube KRTV, Roy Ricardo lantas mencecar Brylian soal isu tersebut. Dia mempertanyakan apakah pemain jebolan program Garuda Select tersebut menyadari betul terkait kebenaran isu pemain titipan.

“Sejauh ini menurutmu, klub mengontrak kamu karena apa? Apa karena titipan atau memang punya skill? Pasti ada perasaan soal itu dong?” tanya Roy.

“Aku belum tahu. Ada sih (perasaan) tapi kan tidak bisa diomongin,” jawab Brylian.

David Maulana dan Brylian Aldama NK Pomorac 1921 juara Piala County 2021-22 - Instagram @pomorac1921
Instagram @pomorac1921

Roy tak lantas berhenti mendengar jawaban menggantung dari Brylian. Dia berseloroh, justru dengan tidak mau menjelaskan, artinya pemain berumur 19 tahun itu benar-benar merasa sebagai pemain titipan.

“Hmmm… Tidak tahu. Tidak bisa dijawab,” sebut Brylian menyahuti.

Brylian Aldama Tak Bisa Jawab Soal Kebenaran Isu Pemain Titipan

Pertanyaan serupa juga coba ditanyakan Roy kepada Bagus. Akan tetapi, Bagus Kahfi punya jawaban yang lebih meyakinkan ketimbang koleganya.

“Kalau aku ya enggak lah. Misal memang titipan, kenapa mereka (FC Utrecht) mau bayar aku setiap bulan? Kan tidak mungkin. Aku juga kan trial lebih dahulu sebulan waktu 2020,” tegas Bagus.

Brylian Aldama dan David Maulana, NK Pomorac Junior vs HNK Orijent 1 - Instagram @iva_foto98
Instagram @iva_foto98

Menyikapi pernyataan Bagus, Brylian Aldama kontan menjelaskan perbedaan ketika dirinya dan David bergabung ke HNK Rijeka hingga kini dipinjamkan ke klub kasta ketiga Kroasia, Pomorac.

“Nah, Bagus kan awalnya trial. Kalau aku dan David kan langsung ada tawaran kontrak. Tapi, aku tidak bilang bahwa aku benar-benar pemain titipan,” ucap Brylian.

Terlepas dari isu pemain titipan, Brylian pun sejauh ini masih ragu dengan masa depannya di Eropa. Dia menilai minimnya sorotan media membuat situasinya menjadi rumit untuk bisa mendapat kejelasan soal masa depan.

“Aku belum bisa memastikan. Karena memang di sini kan jarang disorot. Kalau baca di kontrak, Maret nanti harusnya ada pembicaraan mau diperpanjang atau tidak. Aku masih ingin main di luar, tapi kalau bisa pindah. Paling penting buatku, aku mau klub yang memang benar-benar berminat kepadaku,” sebutnya memungkasi.

More From Author

Berita Terbaru