Chanathip Songkrasin Isyaratkan Absen di Piala AFF 2022

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Chanathip Songkrasin membuat pernyataan mengejutkan. Gelandang Kawasaki Frontale itu ingin mengurangi perannya di timnas Thailand. Dia juga mengisyaratkan kemungkinan absen pada ajang Piala Raja dan Piala AFF 2022.

Pernyataan itu mengejutkan karena Chanathip adalah kapten Changsuek. Perannya sangat sentral pada kesuksesan tim asuhan Alexandre Polking menjuarai Piala AFF 2020 dengan mengalahkan Indonesia pada partai final. Dialah sang pencetak gol terbanyak dan pemain terbaik pada ajang di Singapura tersebut.

Chanathip Songkrasin punya peran besar pada kesuksesan timnas Thailand di Piala AFF 2020.
Getty Images

Tentu saja, bukan tanpa alasan Chanathip ingin mengurangi peran di timnas Thailand. Setidaknya, ada dua alasan mendasar. Pertama, menyangkut kondisi fisiknya. Kedua, terkait regenerasi yang harus berjalan di skuat Changsuek demi mempertahankan dominasi di Asia Tenggara dan menggebrak di Asia.

Pemain berumur 28 tahun itu berdalih, tubuhnya memerlukan istirahat yang cukup. Pasalnya, dia sudah lama tak merasakan istirahat panjang hingga 1 bulan. Kebanyakan, dia hanya beristirahat selama sepekan. Akibatnya, kondisi fisiknya menurun.

Chanathip Songkrasin Ingin Dorong Talenta Muda

Chanathip Songkrasin juga menilai sudah saatnya timnas Thailand mengorbitkan pemain lain untuk menggantikan posisinya. Menurut dia, itu sangat penting dan sudah saatnya dilakukan. Dia merasa ada cukup banyak pemain muda yang bisa dicoba dan diberi kepercayaan oleh Alexandre Polking.

“Aku merasa harus ada upaya mendorong pemain untuk muncul. Itu harus dilakukan sekarang. Pada akhirnya, suatu ketika, era seseorang pasti berakhir dan harus ada pemain lain yang muncul,” urai Chanathip Songkrasin seperti dikutip Football5Star.com dari Matichon Online.

Chanathip Songkrasin menilai jadwal Piala AFF 2022 tak akan menguntungkan bagi dia dan klubnya.
Getty Images

Pemain yang baru pada awal 2022 pindah dari Hokkaido Consadole Sapporo ke Kawasaki Frontale itu menambahkan, “Jika ada pemain-pemain yang mau membantu satu sama lain untuk meningkatkan level kemampuan, bukankah akan lebih baik? Perlu diingat, semua laga yang dilakoni timnas adalah penting.”

Soal kemungkinan absen di Piala Raja dan Piala AFF 2022, Chanathip juga menyebut kiprahnya di Liga Jepang. Dia menilai jadwal kedua ajang itu tak menguntungkan bagi dirinya dan mengandung risiko tinggi karena kondisi fisiknya yang terkuras. Dia menegaskan, fokusnya adalah tampil di Piala Asia 2023.

More From Author

Berita Terbaru