Meski Gagal Total di AC Milan, Charles De Ketelaere Tidak Menyimpan Penyesalan

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Charles De Ketelaere enggan menyesali keputusannya bergabung ke AC Milan pada musim panas 2022 lalu. De Ketelaere pun merasa bertanggung jawab atas kegagalannya bersama Milan.

De Ketelaere dipinang Milan dari Club Brugge dengan banderol 36 juta euro. Namun, ia panen kritik karena cuma berhasil menyumbang satu assist dari 40 penampilan di semua kompetisi. Di musim panas 2023, Rossoneri memutuskan untuk melepas De Ketelaere ke Atalanta.

Atalanta - Charles de ketelaere - Gian Piero Gasperini - Getty Images
Istimewa

“Saya pastinya butuh beradaptasi dengan bahasa, budaya serta gaya main baru. Tentu saja saya bertanggung jawab atas kegagalan di Milan tahun lalu. Tapi, saya tidak punya penyesalan,” ujar De Ketelaere dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

“Saya tidak pernah berhasil menunjukkan kepantasan bermain di level tertinggi. Selain itu, kebiasaan bermain sebagai pemain pengganti juga tidak membantu,” imbuhnya.

CHARLES DE KETELAERE BERSINAR DI ATALANTA

Keputusan De Ketelaere pindah ke Atalanta langsung berbuah manis. Dalam tiga penampilan di liga, pemain berpaspor Belgia itu telah berhasil menciptakan satu gol serta satu assist.

De Ketelaere merasa telah membuat keputusan terbaik dengan pindah ke pangkuan La Dea. Beberapa waktu lalu, De Ketelaere mengaku sangat cocok dengan gaya main La Dea.

Charles De Ketelaere - Atalanta - AC Milan - Getty Images 2
Istimewa

“Saya telah menjelaskan gaya main saya kepada pelatih. Untuk saat ini, saya masih berusaha memenuhi keinginannya,” ujarnya tak lama setelah melakoni debut bersama La Dea.

“Saya sangat suka dengan filosofi permainan Gasperini dan itu adalah salah satu alasan utama saya datang ke sini. Atalanta adalah tim bagus dan saya tidak mau menyia-nyiakan kesempatan di sini,” katanya menambahkan.

More From Author

Berita Terbaru