Christian Eriksen: Man United Terlalu Banyak Buat Kesalahan

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Gelandang Manchester United, Christian Eriksen, kecewa timnya tersingkir dari Liga Europa setelah dikalahkan Sevilla 0-3 pada leg kedua babak perempat final (21/4/23). Eriksen menyebut bahwa United melakukan banyak kesalahan.

United tersingkir setelah kalah dengan aggregat 2-5 dan gagal lolos ke babak semifinal. Dua dari tiga gol yang Sevilla ciptakan merupakan berkat dari kesalahan para pemain United.

Christian Eriksen Man United Terlalu Banyak Buat Kesalahan (BT Sport)
BT Sport

Eriksen mengatakan bahwa United sebelumnya tidak pernah banyak melakukan kesalahan seperti di laga itu.

“Saya pikir kami kehilangan sedikit ketenangan kami dalam membangun, mereka melakukan tekanan tinggi, kami tidak melakukannya dengan baik dengan itu. Saya pikir kami membuat lebih banyak kesalahan daripada biasanya,” kata Eriksen seperti dilansir Football5Star.com dari laman resmi klub.

“Saya pikir lawan mana pun, ketika Anda bermain seperti hari ini dan Anda memberikan peluang yang Anda lakukan, maka tentu saja Anda akan kalah.

“Seperti yang Anda katakan, di leg pertama kami merasa memegang kendali hingga menit ke-80. tapi, sekali lagi, ini sepak bola. Jika Anda tidak ingin mengambil peluang saat Anda memilikinya, maka pada akhirnya Anda akan dihukum.”

Christian Eriksen: Kami akan Kembali di Piala FA

Christian Eriksen - Manchester United vs Tottenham Hotspur - Goal
Goal

Setan Merah langsung akan kembali bermain pada akhir pekan ini melawan Brighton di semifinal Piala FA.

Tersingkirnya United dari Liga Europa membuat Piala FA menjadi trofi terakhir yang bisa United menangkan musim ini. Eriksen yakin timnya langsung akan kembali tampil baik lawan Brighton.

“Ya, saya pikir itu akan mudah (kembali ke performa terbaik lawan Brighton),” ujar Eriksen.

“Saya pikir semua orang sebagai pesepakbola mengalami hari yang buruk dan hari berikutnya akan berubah. Itu benar-benar hanya mentalitas (yang) harus diubah.

“Kami tahu itu akan menjadi lawan yang sama sekali berbeda, gaya yang sama sekali berbeda, jadi saya pikir, mulai besok, akan ada fokus pada Brighton.”

More From Author

Berita Terbaru