Cuma 2 Klub Indonesia yang Elkan Baggott Tahu, Salah Satunya Persija

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pemain keturunan Indonesia, Elkan Baggott cuma mengetahui dua klub yang mentas di Liga 1, yakni Persija Jakarta dan Bali United. Dia jua mengaku tak terlalu mengikuti sepak bola Indonesia.

Seperti diketahui, dari daftar 46 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong, terdapat tiga pemain yang berkarier di Eropa, salah satunya Baggott. Pemain yang punya tinggi 194 centimeter itu akhirnya dipanggil ke Timnas Indonesia.

Meski keturunan Indonesia, Elkan Baggott tak terlalu tahu banyak soal sepak bola Tanah Air. Dia lebih lama tinggal di Inggris, jadi hanya tahu klub-klub Premier League ketimbang Indonesua.

Elkan Baggott Tidak Menampik Keterkaitan Soal Thailand Cuma 2 Klub Indonesia yang Elkan Baggott Tahu, Salah Satunya Persija

“Saya tak bisa bilang karena saya besar lebih di Inggris, tinggal di Indonesia hanya beberapa tahun. Jadi saya hanya ikuti sepak bola Inggris. Tapi saya ingin ikuti. Tim yang saya tahu, Bali United dan Persija JakartaJadu cuma dua tim itu,” ungkap Elkan Baggott dalam YouTube Yussa Nugraha.

Pemain yang saat ini berkarier dengan klub Inggris, Ipswich Town itu mengaku sering mengunjungi Indonesia. Meski memang Baggott tak memungkiri masih sedikit mengerti bahasa Indonesia.

“Ibu saya berasal dari Jakarta. Saya sering ke Indonesia, terakhir kali 2018. Dua tahun sekali, saya pasti ke Indonesia. (Soal bahasa Indonesia) Saya tak begitu paham. Tapi kalau orang bilang sesuatu saya bisa mengerti beberapa kata. Saya bisa bilang, ‘Saya Elkan berasal dari Jakarta.’,” tutup Elkan Baggott.

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru