Dapat Kartu Merah, Varane Tegaskan Tak Berniat Melukai Aduriz

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Kemenangan 4-2 yang diraih Real Madrid atas Athletic Bilbao, Sabtu (13/2) malam, sedikit ternoda dengan kartu merah yang didapat bek tengah Raphael Varane.

Varane harus mengakhiri laga terlebih dahulu setelah mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-83. Insiden ini bermula dari upaya Varane yang ingin memenangi duel udara dengan striker Bilbao, Aritz Aduriz. Varane berhasil memenangi duel tersebut namun wasit menilainya lebih dahulu melakukan pelanggaran.

Mengenai insiden ini, Varane mengaku tidak habis pikir dengan keputusan wasit. Dia menegaskan bahwa tak ada niat sedikit pun untuk melukai Aduriz dalam duel udara tersebut.

“Aku selalu bermain dengan fair, aku tak ingin mencederai lawan. Dua insiden tersebut tak sepantasnya diganjar kartu kuning. Aku menghormati tim wasit tetapi ini tidak adil. Aku melompat untuk menyundul bola dan aku berada di atasnya (Aduriz). Aku tak memiliki niat untuk menabrak dia,” sebut Varane seusai laga, dilansir situs resmi klub.

Kendati begitu, Aduriz puas dengan performa keseluruhan Los Blancos. Kemenangan tersebut membuat Madrid sementara naik ke posisi kedua klasemen sementara Divisi Primera dengan torehan 53 poin.

“Hal terpenting adalah tim ini merespons dengan baik dan menunjukkan performa yang bagus saat menghadapi lawan sulit. Kami perlu terus melanjutkan performa ini dan ingin terus berjuang  hingga akhir,”

“Penting untuk terus meraih kemenangan di kandang, kami harus melanjutkan tren positif ini. Liga Champions sangat penting dan kami ingin terus berjuang di dua kompetisi ini.”

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru