Dejan Kulusevski Telah Pulih Cedera, Siap Tampil Lawan Arsenal

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte, memberi kabar baik mengenai proses pemulihan cedera Dejan Kulusevski. Conte mengatakan Kulusevski telah pulih dan siap tampil melawan Arsenal akhir pekan ini.

Kulusevski mengalami cedera otot ketika tampil di pertandingan melawan Brentford, 26 Desember lalu. Pemain asal Swedia itu pun terpaksa absen ketika The Lilywhites menghadapi Aston Villa dan Crystal Palace.

Dejan Kulusevski - Tottenham Hotspur - Antonio Conte - Yahoo Sports
Yahoo Sports

“Kondisi para pemain yang cedera sudah mulai membaik. Kulusevski telah ikut berlatih selama beberapa hari terakhir dan saya rasa dia bisa tampil melawan Arsenal,” ujar Conte dilansir Football5Star dari laman Football London.

“Kondisi Richarlison dan Rodrigo (Bentancur) juga sudah mulai membaik. Tapi, mereka belum siap bermain dan masih butuh waktu,” sambung pria berpaspor Italia itu.

DEJAN KULUSEVSKI KERAP DIGANGGU CEDERA

Cedera menjadi musuh utama Kulusevski sepanjang musim 2022-23. Pemain berumur 22 tahun itu sempat melewatkan 10 pertandingan pada periode Oktober 2022 karena mengalami cedera paha.

Permasalahan cedera pun membatasi menit bermain Kulusevski. Ia hanya sanggup bermain delapan kali sebagai starter di Premier League musim ini.

Dejan Kulusevski - Tottenham Hotspur - Antonio Conte - Footbll365
Football365

Ketika tidak diganggu cedera, Kulusevski merupakan salah satu pemain terbaik Tottenham. Kulusevski berhasil mencetak satu gol dan lima assist dari 10 penampilannya di Premier League musim ini.

Masalah cedera Kulusevski pun menjadi angin segar untuk winger muda asal Spanyol, Bryan Gil. Pemain 21 tahun itu dipercaya tampil menggantikan Kulusevski di laga melawan Aston Villa dan Crystal Palace. Gil bermain sebagai starter di dua laga tersebut dan berhasil menyumbang satu assist.

More From Author

Berita Terbaru