Denmark Akan Kesulitan Jika Australia Matikan Pergerakan Eriksen

BACA JUGA

Kuis Piala Dunia 2018
Football5star.com, Indonesia – Mantan pemain tim nasional Denmark, Michael Jakobsen, memberikan prediksi menjelang pertemuan Denmark dan Australia pada laga kedua penyisihan Grup C Piala Dunia 2018, Kamis (21/6/2018). Menurutnya, Denmark akan kesulitan jika Australia mematikan pergerakan Christian Eriksen.

Harus diakui, Eriksen menjadi nyawa permainan Denmark. Gelandang Tottenham Hotspur tersebut menunjukkannya ketika Denmark menang 1-0 atas Peru dalam laga perdana Grup C pada 16 Juni. Eriksen yang memberikan assist bagi Yussuf Poulsen untuk mencetak gol tunggal tersebut.

Wajar bila Jakobsen mengatakan demikian. Dia menilai, tim Dinamit (julukan Denmark) akan kesulitan dalam laga melawan Australia di Samara, Kamis (21/6), jika Eriksen tak mendapat ruang gerak yang cukup.

“Jika mereka bisa mengeliminasi pengaruh Eriksen dalam pertandingan nanti, Denmark akan kesulitan,” ujar Jakobsen kepada Omnisport, seperti dikutip Football5star.com.

christian eriksen irlandia denmark twitter @EuroQualifiers

“Dia menjadi kunci dari mayoritas serangan Denmark,” tambah sosok yang kini bermain untuk klub Adelaide United.

Dalam laga nanti, Denmark tak diperkuat William Kvist, yang mengalami cedera rusuk saat melawan Peru. Hal ini pun menjadi sorotan Jakobsen, yang menilai Denmark kehilangan sosok penting sehingga pertahanan juara Piala Eropa 1992 tersebut sedikit berkurang.

“Dia bukan yang terbaik saat memegang bola dan dia lebih banyak bermain di sektor belakang dan samping. Namun dalam organisasi pertahanan, dia sangat bagus untuk menutup sektor belakang,” ujar Jakobsen.

Meskipun demikian, Jakobsen optimistis Denmark akan lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up grup. Menurutnya, Prancis keluar sebagai juara grup karena menyapu bersih semua laga penyisihan.


Jangan lupa ikutan kuis Football5star.com. Prediksi skor pertandingan Piala Dunia 2018 dengan kesempatan membawa pulang Mobil Honda Brio, Motor Honda Vario, Motor Honda Beat, dan banyak lagi hadiah menarik. Buruan daftar di kuis.www.www.football5star.net

More From Author

Berita Terbaru