Denmark Ditahan Imbang Irlandia Tanpa Gol di Kandang Sendiri

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Timnas Denmark hanya mampu bermain imbang menghadapi Timnas Irlandia pada pertemuan pertama babak play-off Piala Dunia 2018. Bermain di kandang sendiri, Stadion Telia Parken, Minggu dini hari waktu setempat (12/11/2017), hasil skor kacamata mereka dapatkan.

Salah satu peluang emas yang Denmark miliki yaitu melalui sepakan dari luar kotak penalti Christian Eriksen yang masih dimentahkan oleh kiper Irlandia, Darren Randolph, pada menit ke-33. Setelah itu, Pione Sisto yang menerima bola muntah gagal memanfaatkannya menjadi gol. Tendangannya hanya mampu menyamping tipis di sebelah kiri gawang Randolph.

Timnas Denmark Vs Timnas Irlandia (fifa.com)
fifa.com

Satu-satunya peluang emas Irlandia di laga tersebut ialah melalui bek sayap mereka, Cyrus Christie pada menit ke-39. Menyisir dari sisi kiri kotak penalty lawan, Christie yang tinggal berhadapan dengan kiper, tendangannya masih mampu dihalau oleh Kasper Schmeichel.

Hasil imbang ini membuat Denmark harus menang atau meraih hasil seri dengan mencetak minimal satu gol pada leg kedua di kandang Irlandia jika ingin lolos ke Piala Dunia.

Sedangkan pasukan Martin O’Neill justru mempunyai kans yang lebih baik untuk tampil di kompetisi empat tahunan tersebut. Pasalnya, mereka akan bertindak sebagai tuan rumah di pertemuan kedua yang berlangsung Rabu (15/11/2017).

Namun, Irlandia patut waspada karena Denmark bisa saja mengulang kembali pencapaian pada 1985. Bertemu dalam babak kualifikasi Piala Dunia di Stadion Lansdowne Road, Dublin, Danish Dynamite berhasil menang dengan skor 4-1.

Selain itu, Denmark juga berhasil meraih hasil imbang pada pertemuan terakhir di markas Irlandia, Stadion Dublin, dengan skor 1-1 pada 1993 lalu dalam babak kualifikasi Piala Dunia 1994.

https://www.youtube.com/watch?v=uoHi07sN_-0

 

Susunan Pemain:

Denmark (4-3-3): Kasper Schmeichel, Peter Ankersen, Simon Kjaer, Andreas Bjelland, Jens Stryger Larsen, Thomas Delaney, Christian Eriksen, Wiliam Kvist, Andreas Cornelius (Yussuf Pulsen 64’), Nicolai Joergensen, Pione Sisto (Nicklas Bendtner 73’).
Pelatih: Aage Hareide.

Irlandia (4-2-3-1): Darren Randolph, Stephen Ward, Ciaran Clark, Shane Duffy, Cyrus Christie, Callum O’Dowda, Harry Arter (Gleen Whelan 88’), James McClean, Jeff Hendrick (Conor Hourihane 90’), Robert Brady, Daryl Murphy (Shane Long 74’).
Pelatih: Martin O’Neill.

Kartu Kuning:
Kartu Merah:

More From Author

Berita Terbaru