Didier Deschamps Gembira dengan Kehadiran N’Golo Kante

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Didier Deschamps, pelatih timnas Prancis mengaku sangat gembira dengan kembalinya N’Golo Kante di skuat Ayam Jantan untuk laga babak kualifikasi Piala Dunia 2022.

N’Golo Kante absen di pertandingan terakhir timnas Prancis karena masalah cedera. Pemain Chelsea itu akan jadi andalan bagi Didier Deschamps yang akan memimpin tim Ayam Jantan melawan Kazakhstan dan Finlandia.

Thomas Tuchel N'Golo Kante Absen Lawan Juventus karena Positif Covid-19 (RFI)
RFI

“Apa pun sistemnya, yang terbaik adalah memilikinya saat tersedia. Dia telah mengatasi beberapa masalah dan untuk sementara waktu, dia telah melakukan banyak hal meski lebih sedikit,” kata Didier Deschamps seperti dikutip Football5star.com dari RMC Sports, Sabtu (13/11/2021).

N’Golo Kante beberapa waktu lalu juga terpapar Covid-19. Setelah sembuh dari Covid-19, banyak pihak menilai permainan dari eks pemain Leicester itu menurun namun Deschamps menampiknya.

“Saya pikir terlalu banyak orang yang menyembunyikan fakta bahwa atlet yang terkena Covid-19 memiliki waktu cepat untuk bisa segera pulih. Setelah 15 hari Anda sembuh, Anda masih membutuhkan banyak waktu untuk kembali bugar,”

Noel Le Graet - Didier Deschamps - Timnas Prancis - @equipedefrance
instagram.com/equipedefrance

Didier Deschamps Dirumorkan Tak Diperpanjang sebagai Pelatih

Sementara itu, Didier Deschamps sendiri tengah dihadapkan pada situasi yang kurang mengenakkan di timnas Prancis. Eks pemain Juventus itu kabarnya tidak akan diperpanjang kontraknya.

Kontrak Deschamps bersama Les Bleus akan usai pada 31 Desember 2022. Hingga saat ini, baik timnas Prancis maupun Deschamps belum memulai diskusi terkait perpanjangan kontrak.

didier deschamps
@lavoixdunord

Rumor ini semakin menguat dengan pernyataan dari Presiden Asosiasi Sepak Bola Prancis (FFF), Noel Le Graet.

“Didier tetap akan melatih tim nasional di Piala Dunia 2022. Setelah itu, saya masih belum bisa memberi kepastian,” kata Le Graet kepada Le Parisien.

“Saya dan Didier memiliki hubungan baik dan bisa saja mendiskusikan kontrak baru di waktu yang tepat. Tapi, saat ini keputusan terkait perpanjangan kontrak ada di tangannya, bukan kami,” imbuh pria berumur 79 tahun itu.

More From Author

Berita Terbaru