Didier Deschamps Takut Performa Kylian Mbappe Terganggu Topengnya

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Didier Deschamps membuka peluang Kylian Mbappe bermain saat timnas Prancis menghadapi timnas Polandia pada matchday III Grup D EURO 2024, Rabu (26/6/2024) dini hari WIB. Namun, dia tak bisa menutupi kecemasan soal topeng yang akan dipakai sang kapten karena cedera hidung yang dialaminya.

Hidung Mbappe mengucurkan darah setelah berbenturan dengan bek Austria, Kevin Danso, pada laga pertama Prancis di Grup D. Gara-gara itu, top scorer Piala Dunia 2018 tersebut sama sekali tak dimainkan ketika Prancis imbang 0-0 dengan Belanda pada partai kedua. Deschamps tak mau mengambil risiko karena laga itu tak begitu krusial.

Didier Deschamps cemas performa Kylian Mbappe akan terganggu topengnya.
Getty Images

Kini, situasinya berbeda. “Kondisinya lebih baik setiap hari. Hari ini, lebih baik dari kemarin atau sebelumnya. Hematomanya telah teratasi dengan baik. Sekarang, saya tak dapat menyembunyikan dari Anda bahwa dia ingin bermain pada esok hari seperti dia juga ingin main melawan Belanda,” kata Didier Deschamps seperti dikutip Football5Star.net dari Le Figaro.

Lebih lanjut, Deschamps menilai topeng yang dipakai Mbappe nanti mungkin akan berpengaruh para performanya di lapangan. “Itu tak mengganggu pernapasan, tapi penglihatannya jelas terganggu. Tidak mengurai, tapi agak membatasi penglihatannya,” ujar pelatih berumur 56 tahun itu.

Topeng pelindung akan mengganggu penglihatan Kylian Mbappe.
Getty Images

Dilema Didier Deschamps

Bagi Didier Deschamps, kemungkinan Kylian Mbappe bisa kembali bermain adalah hal yang sangat melegakan dan menyenangkan. Di tengah konversi peluang yang sangat buruk, tak bisa dimungkiri, Mbappe adalah tumpuan harapan untuk melakukan perubahan saat melawan Polandia nanti.

Mbappe pun telah menunjukkan ketajamannya. Dalam uji tanding melawan Paderborn II dalam salah satu sesi latihan timnas Prancis, dia mampu mencetak 2 gol dan 2 assist. Meskipun demikian, Deschamps tetap masih ragu soal topeng yang dipakai Mbappe gara-gara cedera hidung yang dialami saat lawan Austria.

Kylian Mbappe dikartu kuning wasit saat Prancis melawan Austria.
Getty Images

Topeng itu ditujukan untuk melindungi dia. Namun, pada situasi-situasi tertentu, itu juga agak membatasi sudut pandangnya. Semuanya tergantu pada posisi,” ucap Deschamps lagi. “Dia harus terbiasa. Itu seperti memakai kacamata 3D meskipun taknologinya sudah lebih berkembang.”

Di sisi lain, memainkan Mbappe juga akan jadi perjudian bagi Deschamps. Pasalnya, bersama Ousmane Dembele, sang kapten terancam hukuman akumulasi kartu kuning. Keduanya sama-sama mendapatkan kartu kuning kala menghadapi Austria. Andai kembali mendapatkan kartu kuning saat lawan Polandia, otomastis dia harus absen pada babak 16 besar.

More From Author

Berita Terbaru