Diincar AS Roma, Bek Torino Berubah Jadi Pembangkang

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5Star.com, Indonesia – Bek Torino, Nicolas N’Koulou, dikabarkan berubah jadi pembangkang setelah dikabarkan masuk dalam incaran AS Roma. Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih Walter Mazzarri dan Presiden Urbano Cairo.

AS Roma sejatinya tengah berusaha memboyong Daniele Rugani dari Juventus. Namun, negosiasi yang alot dan sulit membuat I Giallorossi mencari altenatif lain. Nicolas N’Koulou menjadi sosok yang dinilai tepat. Tak dinyana, hal itu ternyata membuat sang pemain langsung berubah sikap.

“Setelah pertandingan melawan Wolverhampton pada Kamis, saya menunjukkan kepada tim kesalahan-kesalahan di pertahanan yang kami lakukan, tapi N’Koulou bahkan tak mau melihatnya. Dia berkata, pikirannya tidak berada di tempat yang tepat,” kata Walter Mazzarri seperti dikutip Football5Star.com dari Sky Sport Italia.

Nicolas N'Koulou disebut Walter Mazzarri jadi pembangkang di Torino gara-gara diincar AS Roma.

Pembangkangan berlanjut. Saat hendak menjamu Sassuolo, Nicolas N’Koulou tak mau dimasukkan ke skuat. Atas dasar itu, Walter Mazzari pun urung memasang pemain asal Kamreun tersebut.

“Saya menegur dia dan mengatakan kita akan membicarakan itu nanti. Saya memanggil dia lagi, tapi dia tak mau dipanggil. Demi menghormati rekan-rekan setimnya, saya memutuskan tak memainkan dia malam ini,” kata pelatih yang pernah menangani Sampdoria itu.

Kekecewaan juga diungkapkan Presiden Urbano Cairo. Dalam sebuah wawancara, dia mengaku sangat terpukul dan kecewa berat oleh kelakuan eks pemain Olympique Marseille itu.

Terlepas dari pembangkangan itu, Torino tak akan melunak dalam menghadapi AS Roma. “Presiden Cairo selalu menepati janji. Dia telah berjani kepada saya akan mempertahankan N’Koulou. Dia telah menolah tawaran-tawaran dari klub-klub besar,” jelas pelatih berumur 57 tahun itu lagi.

Walter Mazzarri lantas menegaskan, “Kami ingin menunjukkan konsistensi dari yang telah diputuskan pada akhir musim lalu. Saya tahu Roma sangat keras mencoba untuk merekrut dia. Namun, kami ingin mempertahankan sang pemain. Saya tak mau bicara lebih banyak lagi.”

[better-ads type=’banner’ banner=’156432′ ]

More From Author

Berita Terbaru