Borussia Dortmund Tak Mau Paksa Mats Hummels Perpanjang Kontrak

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Direktur Borussia Dortmund, Sebastian Kehl, mengaku tidak mau terburu-buru memperpanjang kontrak Mats Hummels dan Marco Reus yang akan habis di akhir musim 2022-23. Kehl mengatakan keputusan final berada di tangan para pemain.

Kehl mengatakan Hummels masih belum membuat keputusannya. Hummels ingin terlebih dahulu menunggu hingga beberapa bulan ke depan dan baru membuat keputusan.

Mats Hummels - Borussia Dortmund - Kontrak Hummels - SPOX
SPOX

“Dari pembicaraan dengan mereka berdua, saya merasa mereka cukup santai menghadapi situasi ini. Keduanya sudah sempat membicarakan masalah kontrak beberapa pekan lalu,” ujar Kehl kepada Kicker.

“Mats memilih untuk menunggu dan melihat bagaimana perkembangan situasi ini selama beberapa bulan ke depan,” sambung pria berumur 42 tahun itu.

BORUSSIA DORTMUND SEBENARNYA INGIN PERTAHANANKAN HUMMELS

Lebih lanjut, Kehl berharap Hummels bersedia memperpanjang masa baktinya di Signal Iduna Park. Ia sangat yakin Hummels bakal mencapai kesepakatan kontrak baru dengan Der BVB dalam waktu dekat.

“Dia sempat mengatakan masalah ini di hadapan publik. Tentu saja saya memahami para pemain selalu memprioritaskan masa depannya, itu adalah hal normal dalam setiap proses negosiasi.”

Mats Hummels - Borussia Dortmund - Kontrak Hummels - BVB Buzz
BVB Buzz

“Tapi, saya masih yakin kami akan bisa melanjutkan negosiasi dan mencapai kesepakatan dalam waktu dekat,” tuntas Kehl.

Hummels yang telah berusia 34 tahun masih menjadi salah satu sosok andalan di lini belakang Dortmund. Sepanjang musim 2022-23, Hummels tercatat dimainkan sebanyak 19 kali di semua kompetisi.

More From Author

Berita Terbaru