Dortmund Sudah Menyerah Kejar Bayern

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Kapten Borussia Dortmund, Mats Hummels, menyiratkan bahwa timnya sudah menyerah untuk mengejar Bayern Muenchen di Bundesliga. Menurut dia, gelar juara Bundesliga bukan lagi target Dortmund.

Hal itu diungkapkan Hummels di sela-sela pemusatan latihan Dortmund di Dubai. Kendati menyerah di Bundesliga, Dortmund bakal tetap tampil mati-matian di dua ajang lain, DFB Pokal dan Liga Europa.

Di DFB Pokal, Dortmund sudah lolos ke babak perempat final dan bakal menghadapi Vfb Stuttgart pada 10 Februari nanti. Sedangkan di Liga Europa, Dortmund akan meladeni tantangan FC Porto di babak 32 besar.

Kans Dortmund di Bundesliga sebenarnya masih terbuka secara matematis. Namun, superioritas Bayern sepanjang paruh pertama musim ini memang tak terbendung. Saat ini, Bayern unggul delapan poin dari Dortmund yang ada di peringkat kedua. Sepanjang paruh pertama, Die Roten hanya kehilangan empat poin saja.

“Kami lebih sering berada di lapangan daripada di pantai. Fasilitas di Dubai sangat sensasional,” ujar Hummels.

“Target awalnya adalah berada di puncak klasemen Bundesliga, namun sayangnya kami kehilangan tiga poin dari FC Koln di pekan ke-17. Sekarang, titel juara Bundesliga bukan lagi agenda kami. Namun, kami masih punya peluang bagus di DFB Pokal dan Liga Europa,” bilang defender berusia 27 tahun tersebut.

Di paruh pertama, Dortmund mengoleksi 38 poin. Hasil dari 12 kemenangan, dua hasil seri, dan tiga kekalahan.

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru