Dua Anak Asuhnya Dipanggil Timnas, Begini Reaksi Pelatih PSM

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy memanggil 25 pemain untuk mengikuti TC di Cikarang. Dari 25 pemain, 2 pemain berasal dari PSM Makassar.

Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic mengaku cukup senang dengan pemanggilan dua pemainnya, Marc Klok dan Rizki Pellu. Klok yang proses naturalisasinya belum selesai dipanggil hanya untuk proses adaptasi latiahan di timnas.

“Saya senang dengan pemanggilan Klok dan Pellu. Mereka memang layak dipanggil karena perfomance musim ini,” kata Kalezic seperti dikutip www.www.football5star.net dari situs klub, Kamis (23/5/2019).

Klok terakhir mencetak gol untuk PSM saat melawan Home United pada 30 April 2019 di AFC Cup zona ASEAN. Pada pertandingan tersebut, Klok sukses mencetak dua gol (brace) pada menit ke-60 dan 78.

marc klok (@PSM_Makassar)

Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Yordania dan Vanuatu. Masing-masing digelar pada tanggal 11 Juni 2019 dan 15 Juni 2016.

Daftar 25 Pemain Timnas Indonesia di TC Cikarang

Kiper
Andritany Ardhiyasa (Persija)
Teja Paku Alam (Semen Padang)
Awan Setho (Bhayangkara FC)

Belakang
Ricardo Salampessy (Persipura)
Novri Setiawan (Persija)
Ruben Sanadi (Persebaya)
Yustinus Pae (Persipura)
Hansamu Yama (Persebaya)
Ricky Fajrin (Bali United)
Yanto Basna (Sukhotai FC)
Achmad Jufriyanto (Persib)
Rizky Pora (Barito Putera)

Tengah
Evan Dimas (Barito Putera)
Zulfiandi (Madura United)
Arthur Bonai (PSIS)
Rizky Pellu (PSM)
Febri Hariyadi (Persib)
Ramdani Lestaluhu (Persija)
Andik Vermansah (Madura United)
Riko Simanjuntak (Persija)
Stefano Lilipaly (Bali United)
Irfan Jaya (Persebaya)

Depan
Dedik Setiawan (Arema FC)
Alberto Goncalves (Madura United)
Irfan Bachdim (Bali United)

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru