Dukungan Neymar untuk Richarlison Raih Medali Emas Olimpiade 2020

BACA JUGA

Prediksi: Kolombia vs Panama

Prediksi: Uruguay vs Brasil

Prediksi: Belanda vs Turki

Prediksi: Inggris vs Swiss

Football5star.com, Indonesia – Striker timnas Brasil di Olimpiade 2020, Richarlison mengungkapkan bahwa dirinya mendapat dukungan dari bintang PSG, Neymmar Jr. Richarlison mengatakan bahwa Neymar Jr percaya bahwa timnas Brasil akan mampu meraih gelar medali emas Olimpiade 2020.

Timnas Brasil akan menghadapi timnas Spanyol di perebutan medali emas Olimpiade 2020. Laga kedua tim akan berlangsung di Nissan Stadium pada 7 Agustus 2021.

Neymar dinilai overrated oleh Luiz Antonio Correa da Costa Muller.

“Saya berbicara dengannya sebelum pertandingan melawan Meksiko dan dia mengucapkan semoga sukses. Itu saja. Menerima dukungan dari pemain idola saya adalah hal yang paling istimewa,” ucap Richarlison seperti dikutip Football5star.com dari ESPN, Jumat (6/8/2021).

“Sejak awal kompetisi dia sangat mendukung saya. Bahkan saat kami gagal di final Copa America, dia mengatakan bahwa saya akan bisa sampai di sini dan meraih gelar. Saya ialah pria yang beruntung mendapat dukungan darinya,” tambah pemain Everton tersebut.

“Saya ingin berterima kasih atas kasih sayang yang dia miliki untuk saya dan kelurga saya, yang telah bangun pagi untuk menonton pertandingan kami dan semua penggemar yang mendukung kami,”

“Ini akan terus berlanjut, hanya ada satu langkah untuk bisa mencapainya dan itu menjadi tujuan kami,” kata Richarlison.

Richarlison menjadi pemain andalan Brasil di Olimpiade 2020. Striker berusia 24 tahun itu selain berpeluang mempersembahkan medali emas juga bisa menjadi penyandang gelar top scorer Olimpiade 2020. Hingga saat ini, Richarlison telah mengemas lima gol di Jepang 2020.

Jepang Gagal Raih Medali

Sementara itu, di pertandingan perebutan medali perunggu Olimpiade 2020, tuan rumah Jepang harus telan pil pahit. Melawan Meksiko, Takefusa Kubo dkk harus menyerah dengan skor 1-3.

Bermain di Saitama Stadium 2002, Jepang tertinggal terlebih dahulu lewat gol penalti yang dicetak oleh Francisco Cordova pada menit ke-13. Jepang semakin terpuruk setelah pada menit ke-22, Johan Vásquez cetak gol kedua untuk El Tri.

Meksiko vs Jepang - Olimpiade 2020 - @miseleccionmxen

Di babak kedua, Meksiko memperbesar keunggulan pada menit ke-52 lewat gol Alexis Vega pada menit ke-58. Jepang baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-78 lewat gol Kaoru Mitoma. Sayangnya itu menjadi satu-satunya gol yang dicetak Jepang pada laga ini.

More From Author

Berita Terbaru