Elkan Baggott Belum Sempurna

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Penampilan Elkan Baggott bersama timnas Indonesia dinilai oleh pelatih Shin Tae-yong belum sempurna. Ada beberapa kesalahan yang harus dibenahi, tapi Shin masih memakluminya.

Memang, Elkan Baggott sempat absen membela timnas Indonesia pada Piala AFF 2022. Hal itu setelah klub induknya, Ipswich Town tak mengizinkan Elkan karena Piala AFF 2022 memang tak masuk dalam agenda FIFA.

Elkan Baggott Belum Sempurna
PSSI

Nah, pemain jangkung setinggi 194 centimeter itu kembali turun saat timnas Indonesia menag 3-1 atas Burundi. Pada babak pertama, penampilannya cukup solid. Namun, dia menurun di babak kedua setelah ada beberapa kesalahan yang nyaris berbuah gol buat Burundi.

“Untuk pertandingan pertama ya tidak jelek, tapi saya melihat ya Elkan Baggott tidak sempurna dan 100 persen untuk kondisinya. Jadi ada beberapa kesalahan yang dilakukan oleh Elkan di babak kedua. Tetapi ya kalau melihat pertandingan pertama ya ok, tidak ada masalah,” ungkap Shin Tae-yong kepada awak media.

Elkan Baggott akan Lebih Baik

Elkan Baggott Belum Sempurna
Indra Eka Setiawan/F5S

Shin TAe-yong menilai kalau Elkan Baggott bakalan jauh lebih baik ke depannya. Apalagi, usia dia masih 20 tahun. Sehingga ada banyak hal yang bisa dipelajari oleh bek jangkung tersebut. Tentu hadirnya Elkan bisa memperkokoh pertahanan timnas Indonesia.

“Untuk ke depannya kami akan mencoba mempersiapkan lebih baik lagi dari sekarang dan kita bisa melihat dan menilai bahwa pertahanan timnas sekarang ya tidak seperti dulu,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru