Erik ten Hag Sebut Alejandro Garnacho Pemain Langka

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, memuji setinggi langit pemain mudanya, Alejandro Garnacho. Ten Hag menyebut Garnacho punya kemampuan yang jarang ia lihat di pemain lain.

Garnacho yang masih berusia 18 tahun sudah cukup sering diberi kesempatan bermain oleh Ten Hag.

Bruno Fernandes Alejandro Garnacho Dulu Punya Masalah Sikap (Forbes)
Forbes

Total dia sudah mencatatkan 15 laga di semua kompetisi bersama tim utama, mencetak 2 gol dan 5 assists. Ten Hag meyakini tak ada banyak pemain bahkan di Premier League yang memiliki kemampuan seperti Garnacho.

“Ya, dia (meningkat) banyak. Dia memiliki keahlian dan saya tidak melihat banyak pemain, bahkan di Premier League, yang memiliki keahlian itu, seperti dia mengalahkan pemain satu lawan satu,” kata Ten Hag seperti dilansir Football5Star.com dari laman resmi klub.

“Tapi dia belajar dalam beberapa bulan terakhir bagaimana bermain di tim dan bagaimana untuk hidup dan melakukan hal yang benar dalam seminggu, dan bagaimana memiliki sikap yang benar di tempat latihan.”

Erik ten Hag: Alejandro Garnacho Masih Bisa Berkembang

Erik ten Hag Sebut Alejandro Garnacho Pemain Langka (Daily Express)
Daily Express

Pelatih asal Belanda itu sangat yakin Garnacho masih bisa berkembang lebih jauh lagi dari performanya saat ini.

“Anda bisa melihat bagaimana dia bertindak sebagai pemain tim. Tapi keterampilan individualnya bisa membuat perbedaan,” ujar Ten Hag.

“Juga, baginya, ini adalah terus dalam proses, itu belum selesai karena masih banyak yang akan datang dan lebih banyak ruang untuk perbaikan baginya, tapi dia bisa membantu berkontribusi pada level tertinggi.

“Saya sangat senang. Ini adalah bonus bagi kami, sebagai klub, bahwa Anda membawa pemain muda yang masuk ke dalam skuat dan bahkan masuk ke dalam tim. Saya pikir juga dia merupakan bagian dari proyek kami yang harus berkontribusi untuk kesuksesan kami.”

More From Author

Berita Terbaru