Fans Atletico Madrid Harus Bersabar dengan Joao Felix

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Kapten Atletico Madrid, Koke, meminta fans timnya untuk bersabar dengan Joao Felix dan tak langsung menghakimi jika pemain 19 tahun itu bermain buruk dalam beberapa pertandingan.

Joao Felix bergabung dengan Atletico pada musim panas ini dari Benfica. Akan tetapi, klub La Liga itu harus membayar 126 juta euro untuk mendatangkan sang pemain ke Wanda Metropolitano.

Dengan transfer tersebut, Felix tercatat sebagai pemain termahal Atletico sepanjang masa. Tak hanya itu, pemain internasional Portugal itu juga menjadi pemain termahal keempat di dunia.

Setelah datang ke Spanyol, Felix berharap bisa menjadi seperti rekan senegaranya dan mantan bintang La Liga Cristiano Ronaldo. Namun, Koke tak mau memberikan tekanan kepada sang wonderkid.

joao felix-atletico
@atletienglish

“Joao Felix memiliki banyak kepribadian. Tidak mudah untuk menjadi 19 tahun dan memiliki tekanan dari apa yang telah dibayarkan untuknya. Anda harus memberinya waktu. Jika dia memainkan dua pertandingan buruk, Anda tidak boleh membunuhnya,” kata Koke kepada El Pais.

“Dia menikmati bermain sepak bola. Dia memiliki banyak kualitas, tetapi yang paling saya sukai adalah kerusakan yang dia ciptakan lewat dribbling. Dia suka memiliki bola. Dia tidak takut untuk memintanya,” Koke menambahkan.

Musim lalu, Joao Felix tampil gemilang dan mencetak 20 gol untuk Benfica,. Ia juga menjadi pemain termuda yang berhasil mengemas hattrick di ajang Liga Europa pada bulan April lalu.

FOOTBALL5TALK : PREDIKSI LIGA CHAMPIONS MINGGU INI

More From Author

Berita Terbaru