Federico Chiesa: Saya Ingin Buktikan Diri di Euro 2024

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Pemain timnas Italia, Federico Chiesa berharap Euro 2024 bisa menjadi kesempatan untuk kembali ke performa terbaiknya. Chiesa meyakini situasi Italia saat ini sama seperti saat di Euro 2020.

Sejak tampil luar biasa di Euro 2020 dan menjadi juara, karier Chiesa justru terhambat karena terus menerus sering mengalami cedera.

Federico Chiesa - Timnas Italia - Kualifikasi EURO 2024 - Getty Images
Istimewa

Sang pemain kembali akan bermain bersama Italia di Euro 2024 dan dia berharap kompetisi ini bisa mengembalikan performa terbaiknya.

“Setelah Euro 2020, saya ingin menjadi sosok top di sepak bola, tapi sayangnya ligamen saya robek dan harus menjalani proses rehabilitasi yang panjang,” ucap Chiesa seperti dilansir Football5Star dari Football Italia.

“Tujuan saya selalu untuk kembali ke puncak. Saya berusia 26 tahun, masih ada waktu dan saya ingin membuktikan dari Euro ini apa yang saya bisa.”

Federico Chiesa: Italia Diremehkan Seperti di Euro 2020

federico chiesa-italia-Juventusfc
@Juventusfc

Chiesa mengatakan bahwa saat ini banyak yang meragukan Italia, sama seperti di Euro 2020, dimana mereka justru menjadi juara.

“Yang membuat saya tersenyum adalah di awal Euro lalu, banyak keraguan terhadap tim nasional kami, terhadap apa yang bisa kami capai,” lanjut Chiesa.

“Saat ini ada keraguan juga, tapi kami tampil di sana hanya untuk menunjukkan apa yang bisa kami lakukan. Itulah yang ingin kami lakukan di turnamen sebelumnya dan kami akhirnya memenangkannya.

“Target utama kami saat ini adalah kembali ke Piala Dunia, karena Italia melewatkan dua Piala Dunia dan itu adalah sesuatu yang tidak benar.”

More From Author

Berita Terbaru