Giorgio Chiellini Dedikasikan Gelar Juara Euro 2020 untuk Davide Astori

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Kapten timnas Italia, Giorgio Chiellini, mendedikasikan gelar Euro 2020 Italia kepada presiden, para masyarakat Italia, dan mendiang Davide Astori. Chiellini yakin jika Astori ada di sini, dia akan sangat berguna untuk tim.

Italia berhasil menjadi juara Euro 2020 setelah mengalahkan Inggris di partai final lewat babak adu penalti, (12/7/21). Ini adalah gelar Euro pertama Italia sejak 1968. Seluruh skuat Italia datang ke Quirinal untuk menemui presiden Italia, Sergio Mattarella dan Chiellini mendedikasikan kemenangan ini untuk sang presiden dan masyarakat Italia.

Davide Astori - Italia
talkSport

“Presiden yang terhormat, izinkan saya mengucapkan terima kasih atas nama saya dan tim. Kehadiran Anda adalah isyarat penting. Kami ingin mendedikasikan kemenangan untuk Anda dan jutaan orang Italia di dunia yang tidak pernah membuat kami merasa sendirian, menemani kami dalam perjalanan,” ucap Chiellini seperti dikutip Football5Star.com dari Football Italia.

Bek Juventus itu juga mendedikasikan gelar juara ini untuk Davide Astori yang meninggal karena serangan jantung pada 2018 lalu. Astori sendiri mendapatkan 14 caps untuk Azzurri dan mencetak satu gol sebelum dia menghembuskan nafas terakhirnya.

“Kami menyampaikan dedikasi kepada Davide Astori, kami ingin dia di sini bersama kami, dia selalu hadir dalam pikiran dan hati orang-orang yang bertemu dengannya. Ini adalah grup yang tidak pernah putus asa, bahkan dalam kesulitan, saling mendukung dan mengutamakan kepentingan tim di atas individu,” kata Chiellini.

Dia melanjutkan, “Jika kami berada di sini hari ini, itu bukan hanya karena penalti tambahan, tetapi karena kami berubah dengan berbagi persahabatan kami, salah satu perasaan terindah dalam hidup.”

More From Author

Berita Terbaru