Hadapi Kento Shiogai, Timnas U-20 Indonesia Bisa Apa?

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Timnas U-20 Indonesia pada hari ini, Sabtu (8/6/2024) malam WIB, akan menjalani partai ketiga di Grup B Tournoi Maurice Revello 2024. Tim asuhan Indra Sjafri akan menghadapi tim U-19 Jepang. Sorotan utama untuk laga kali ini tentu saja Kento Shiogai, striker tajam milik tim lawan.

Shiogai akan jadi ancaman utama bagi gawang Indonesia yang sudah kebobolan 7 gol dalam 2 pertandingan awal. Gawang yang dikawal Ikram Algiffari diberondong 3 gol oleh timnas Ukraina U-23 dan 4 gol oleh timnas U-23 Panama yang berstatus juara bertahan. Adapun lini depan Garuda Muda justru belum mampu menjebol gawang lawan.

Kento Shiogai tampil luar biasa saat timnas U-19 Jepang kalah 3-4 dari timnas U-21 Italia.
Getty Images

Lalu, mengapa Kento Shiogai akan jadi ancaman utama pada pertandingan matchday III Grup B nanti? Setidaknya ada 2 alasan. Pertama, dia mencetak hat-trick saat Jepang melawan timnas U-21 Italia pada matchday I. Striker berumur 19 tahun itu dipastikan penasaran berat karena Jepang kala itu malah kalah 3-4.

Kedua, Shiogai dan timnas U-19 Jepang akan berada dalam kondisi lebih bugar. Pasalnya, mereka tak menjalani pertandingan pada matchday II. Artinya, anak-anak asuh Yuzo Funakoshi punya masa istirahat lebih panjang ketimbang timnas U-20 Indonesia yang baru akan off pada matchday IV.

Kento Shiogai bukan cuma punya ketajaman.
Getty Images

Potensi Kento Shiogai

Meskipun timnas U-19 Jepang kalah, performa Kento Shiogai menuai pujian. Bukan cuma karena torehan hat-trick, melainkan juga permainannya yang luar biasa. Dia punya skill bagus, kecepatan apik meskipun posturnya cukup bongsor dengan tinggi 180 cm dan berat 75 kg, dan tangguh dalam duel, terutama duel udara.

Shiogai juga punya lesatan karier lumayan memukau. Bergabung dengan Universitas Keio pada 1 April 2023, sang striker dalam waktu singkat dipercaya jadi kapten tim. Lalu, pada 1 Februari lalu, dia dipinjam oleh Yokohama F. Marinos, klub J1 League. Dia bahkan sudah mencetak gol di kasta tertinggi kompetisi Liga Jepang tersebut.

Kento Shiogai bintang baru timnas U-19 Jepang.
soccerhihyo.futabanet.jp

Momen itu terjadi pada 13 April 2024 ketika Yokohama menghadapi Shonan Bellmare. Itu adalah penampilan keduanya di J1 League dan kesempatan pertamanya sebagai starter. Pada menit ke-21, dia menjebol gawang lawan lewat tendangan kaki kanannya dengan menyambar umpan kapten Kota Minuzuma.

Sebagai striker, Kento Shiogai sadar betul perannya. Itu tercermin dari prinsip yang dipegangnya. “Aku akan mencetak banyak gol,” kata dia seperti dikutip Football5Star.net dari laman resmi Universitas Keio. Lalu, dia memegang moto, “Jika menang, kamu berkuasa. Jika kalah, kamu adalah pemberontak.”

More From Author

Berita Terbaru