Kroasia vs Spanyol: La Furia Roja Susah Payah Amankan Tiket Delapan Besar

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5star.com, Indonesia – Spanyol harus bekerja ekstra keras mengamankan tiket berlaga ke babak perempat final Euro 2020. Laga Kroasia vs Spanyol berakhir dengan skor 3-5 melalui babak tambahan.

Tampil sebagai tim unggulan, Spanyol langsung mengambil inisiatif serangan. Dalam 16 menit pertama pertandingan, La Furia Roja mendapat dua peluang lewat Pablo Sarabia dan Koke. Akan tetapi, upaya keduanya masih belum membuahkan hasil.

Asyik menyerang, Spanyol malah kecolongan. Pada menit ke-20, Kroasia mencuri keunggulan melalui gol bunuh diri Pedri. Gol bunuh diri ini tercipta karena Unai Simon salah mengantisipasi operan kiriman Pedri.

Tertinggal satu gol, Spanyol kembali mengurung lini belakang Kroasia. Pada menit ke-38, La Furia Roja berhasil menyamakan kedudukan lewat sepakan keras Sarabia yang memanfaatkan kemelut di muka gawang Dominik Livakovic. Skor 1-1 bertahan hingga paruh pertama usai.

Kroasia vs Spanyol - Euro 2020 - uefa. com
uefa.com

Spanyol semakin meningkatkan intensitas serangannya di babak kedua. Sebelas menit selepas turun minum, La Furia Roja berhasil membalikkan keunggulan melalui sundulan Cesar Azpilicueta yang memaksimalkan umpan silang Ferran Torres.

Gol Azpilicueta membuat Kroasia bangkit. Mereka mulai berani keluar menyerang dan merepotkan lini belakang Spanyol. Pasa menit ke-68, Kroasia nyaris menyamakan kedudukan lewat Josko Gvardiol. Namun, sepakan keras Gvardiol digagalkan Unai Simon.

Pada menit ke-77, Spanyol berhasil memperlebar keunggulannya melalui Ferran Torres yang memaksimalkan kesalahan fatal Gvardiol. Delapan menit berselang, Kroasia memperkecil ketertinggalan melalui aksi pemain pengganti, Mislav Oslic yang memanfaatkan kemelut di muka gawang Simon.

Kroasia berhasil menyamakan kedudukan di masa injury time melalui sundulan Mario Pasalic. Skor 3-3 bertahan hingga waktu normal usai dan pertandingan harus dilanjutkan ke babak tambahan.

Di babak tambahan, kedua tim sama-sama saling jual beli serangan dan mendapat sejumlah peluang emas. Pada menit ke-100, Spanyol berhasil kembali unggul setelah sepakan voli Alvaro Morata gagal diamankan Livakovic. Tiga menit berselang, Spanyol memperlebar keunggulan lewat Mikel Oyarzabal yang memanfaatkan umpan tarik Dani Olmo.

Skor 5-3 bertahan hingga wasit membubarkan pertandingan. Kemenangan ini membuat Spanyol menjadi klub kelima yang lolos ke perempat final Euro 2020. Mereka bakal menantang Prancis atau Swiss.

SUSUNAN PEMAIN KROASIA VS SPANYOL:

Kroasia: 1-Dominik Livakovic; 22-Josip Juranovic, 21-Domagoj Vida, 5-Duje Caleta-Car, 25-Josko Gvardiol; 10-Luka Modric (26-Luka Ivanusec 114′), 11-Marcelo Brozovic, 8-Mateo Kovacic (14-Ante Budimir 79′); 13-Nikola Vlasic (15-Mario Pasalic 79′), 20-Bruno Petkovic (9-Andrej Kramaric 46′), 17-Ante Rebic (18-Mislav Orsic 67′)

Pelatih: Zlatko Dalic

Spanyol: 23-Unai Simon; 2-Cesar Azpilicueta, 12-Eric Garcia (4-Pau Torres 72′), 24-Aymeric Laporte, 14-Jose Gaya (18-Jordi Alba 78′); 8-Koke (17-Fabian Ruiz 78′), 5-Sergio Busquets (16-Rodri 102′), 26-Pedri; 11-Ferran Torres (21-Mikel Oyarzabal 88′), 7-Alvaro Morata, 22-Pablo Sarabia (19-Dani Olmo 72′)

Pelatih: Luis Enrique

Kartu Kuning: Brozovic 73′, Caleta-Car 84′

More From Author

Berita Terbaru