Kualifikasi Piala Dunia 2026: Brasil Kalah Lagi, Argentina Ditekuk Uruguay

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Brasil masih belum berhasil memutus tren negatifnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan. Pada Jumat (17/11), mereka menelan kekalahan di markas Kolombia.

Pertandingan Kolombia vs Brasil usai dengan skor 2-1. Sepasang gol tim tuan rumah diciptakan Luis Diaz di babak kedua. Sementara, gol tunggal Brasil dicetak Gabriel Martinelli ketika laga baru memasuki menit ke-4.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Kolombia vs Brasil - Argentina vs Uruguay - Getty Images
Istimewa

Ini merupakan kekalahan kedua beruntun Canarinha di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan mereka pun telah melewati tiga pertandingan tanpa kemenangan. Rentetan hasil buruk itu membuat skuat besutan Fernando Diniz terlempar ke urutan kelima klasemen Kualifikasi Piala Dunia.

Bagi Kolombia, kemenangan atas Brasil mengantar mereka naik ke peringkat ketiga klasemen. Tim berjuluk Los Cafeteros itu berhasil mengumpulkan sembilan poin dari lima pertandingan dan cuma terpaut jarak tiga angka dari Argentina di puncak.

Tim unggulan lainnya, Argentina, juga gagal meraih hasil positif. Mereka dipaksa mengakui keunggulan 2-0 milik Uruguay di Stadion La Bombonera. La Celeste memastikan raihan tiga poin melalui gol Ronald Araujo (41′) dan Darwin Nunez (87′).

Ini merupakan kekalahan perdana Argentina sepanjang babak kualifikasi. Meski kalah, mereka tetap mampu duduk di posisi teratas klasemen. Akan tetapi, Albiceleste hanya punya keunggulan dua angka dari Uruguay yang mengintai di posisi kedua.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Kolombia vs Brasil - Argentina vs Uruguay - Getty Images 3
Istimewa
HASIL KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026 ZONA AMERIKA SELATAN:

Jumat (17/11):

  • Bolivia 2-0 Peru (Henry Vaca 20′, Ramiro Vaca 87′)
  • Venezuela 0-0 Ekuador
  • Kolombia 2-1 Brasil (Luis Diaz 75′, 79′ – Gabriel Martinelli 4′)
  • Argentina 0-2 Uruguay (Ronald Araujo 41′, Darwin Nunez 87′)
  • Cile 0-0 Paraguay
KLASEMEN KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026 ZONA AMERIKA SELATAN:
Posisi Tim Selisih Gol Poin
1 Argentina 5 12
2 Uruguay 5 10
3 Kolombia 2 9
4 Venezuela 3 8
5 Brasil 2 7
6 Ekuador 1 5
7 Paraguay -1 5
8 Cile -3 5
9 Bolivia -7 3
10 Peru -7 1

More From Author

Berita Terbaru