Hasil Liga 1: Persija Imbang Lagi, RANS ke Puncak

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Tiga laga terakhir tersaji pada pekan kedua Liga 1 musim 2022-23 berakhir pada Minggu (9/7/23). Laga itu adalah Madura United vs Persik, Persikabo vs Persija, dan Bhayangkara Presisi vs RANS Nusantara.

Laga pertama Madura United vs Persik di Gelora Ratu Pamelingan berjalan sangat seru. Laskar Sape Kerrab berhasil menang 3-2 dengan semua gol dicetak pada babak pertama.

Hasil Liga 1 Persija Imbang Lagi, RANS ke Puncak (@MaduraUnitedFC)
@MaduraUnitedFC

Madura berhasil mencetak gol lewat tiga pemain asingnya, Lulinha, Jaja, dan Francisco Rivera. Sementara Persik lewat Renan da Silva, dan Yohanes Pahabol.

Sementara Persija, kembali harus bermain imbang setelah sebelumnya ditahan imbang PSM 1-1 pekan lalu. Kini mereka hanya bisa bermain imbang 0-0 melawan Persikabo di Stadion Pakansari.

Lalu di laga lain, RANS berhasil kembali memetik hasil positif. Kini mereka berhasil mengalahkan Bhayangkara 2-1 lewat gol Mitsuru Maruoka dan Tavinho.

RANS Nusantara di Puncak Liga 1, Persija di Papan Tengah

Hasil Liga 1 Persija Imbang Lagi, RANS ke Puncak (@Liga1Match)
@Liga1Match

Hasil dari ketiga laga itu membuat RANS Nusantara secara mengejutkan memimpin puncak klasemen Liga 1 dengan 6 poin. Mereka bersama Dewa United adalah dua tim yang mampu memenangkan dua laga pertama.

Sementara Persija berada di posisi ke-11 dengan raihan dua poin, poin yang sama dengan Persib.

Persik dan Persikabo berada di posisi ke-14 dan ke-16 dengan raihan satu poin. Lalu Bhayangkara menjadi satu dari dua klub bersama Bali United yang gagal meraih poin dari dua laga pertama.

More From Author

Berita Terbaru