Copa America 2021: Brasil Perkasa, Cile & Argentina Petik Kemenangan Perdana

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5star.com, Indonesia – Brasil masih menjadi tim terbaik di ajang Copa America 2021. Pada Jumat (18/6) lalu, Selecao berhasil mengalahkan Peru dengan skor telak, 4-0.

Empat gol kemenangan Selecao dicetak oleh Alex Sandro (12′), Neymar (68′), Everton Robeiro (89′) dan Richarlison (90+3′). Kemenangan telak tersebut membuat skuat besutan Tite semakin tak tersentuh di puncak klasemen grup A. Mereka kini memiliki koleksi enam poin dan unggul dua angka dari Kolombia yang menempati posisi kedua,

Di grup B, Cile dan Argentina akhirnya berhasil memetik kemenangan perdananya. Pada Sabtu (19/6) pagi WIB, Cile berhasil mengalahkan Bolivia dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Ben Bererton.

Beberapa jam setelah kemenangan Cile, giliran Argentina yang meraup tiga poin di laga melawan Uruguay. Albiceleste mengalahkan Uruguay berkat gol semata wayang Guido Rodriguez di babak pertama.

Kemenangan atas Uruguay membuat Argentina berhak menduduki posisi puncak klasemen grup B. Diikuti Cile yang juga memiliki koleksi empat poin berkat satu kemenangan dan sekali imbang. Posisi buncit di grup B menjadi milik Bolivia yang menelan dua kekalahan beruntun.

Copa America 2021 - Brasil - @copaamerica
twitter.com/copaamerica
HASIL PERTANDINGAN PEKAN KEDUA COPA AMERICA 2021:

Jumat (18/6):

  • Kolombia 0-0 Venezuela
  • Brazil 4-0 Peru (Alex Sandro 12′, Neymar 68′, Everton Ribeiro 89′, Richarlison 90+3′)

Sabtu (19/6):

  • Cile 1-0 Bolivia (Ben Brereton 10′)
  • Argentina 1-0 Uruguay (Guido Rodriguez 13′)
KLASEMEN COPA AMERICA:

Grup A:

Posisi Tim Main Selisih Gol Poin
1 Brasil 2 7 6
2 Kolombia 2 1 4
3 Venezuela 2 -3 1
4 Ekuador 1 -1 0
5 Peru 1 -4 0

Grup B:

Posisi Tim Main Selisih Gol Poin
1 Argentina 2 1 4
2 Cile 2 1 4
3 Paraguay 1 2 3
4 Uruguay 1 -1 0
5 Bolivia 2 -3 0

More From Author

Berita Terbaru