Hasil Trofeo HB X: Timnas U-23 Raih Gelar Juara

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Turnamen Trofeo Hamengku Buwono X pada 2019 yang berlangsung di Stadion Mandala Krida berhasil dimenangkan oleh timnas U-23. Timnas sukses mengalahkan lawan-lawannya Bali United dan PSIM Yogyarkarta.

Pada pertandingan melawan Bali United, timnas menang tipis 1-0 lewat gol Sani Rizky. Pada menit awal pertandingan melawan Bali United, timnas besutan Indra Sjafri tampil agresif.

Menggunakan skema serangan dengan andalkan umpan-umpan pendek dan pergerakan yang teratur dari pemain, timnas U-23 membuat pemain Bali United cukup sulit mengembangkan permainan.

Pada menit ke-18, gol dari timnas tercipta. Pemain dari Bhayangkara FC Sani Rizky berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan situasi kemelut di depan gawang Bali United.

Trofeo Hamengkubuwono X Cup 2019
tribunnews

Gol dari Sani Rizki ini bertahan hingga akhir babak kedua. Sebelumnya kalahkan Bali United, timnas juga berhasil kalahkan tuan rumah PSIM Yogyakarta. Hadapi PSIM, timnas tampil lebih agresif dengan menang 4-1.

Gol timnas U-23 ke gawang PSIM dicetak oleh Bagas Hadi pada menit ke-21 dan hat-trick dari M Rafli pada menit ke-26, 36, dan 45+2. Sedangkan PSIM mendapat gol hiburan melalui penalti Aditya Dewa.

Trofeo Hamengkubuwono X Cup 2019 merupakan satu di antara persiapan Timnas Indonesia U-22 sebelum mengikuti SEA Games 2019 di Filipina. Setelah ini anak asuh Indra Sjafri berencana mengikuti turnamen mini di Tiongkok.

“Turnamen mini di melawan Yordania, Uni Emirat Arab, dan tuan rumah,” kata pelatih timnas Indra Sjafri seperti dikutip dari antaranews.

Trofeo HB X merupakan turnamen dengan format segitiga, di mana setiap pertandingan berlangsung hanya 45 menit.

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru