Ilkay Guendogan Belum Pikirkan Pensiun dari Timnas Jerman

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Gelandang timnas Jerman, Ilkay Guendogan menegaskan bahwa dirinya belum berpikir untuk pensiun dari sepak bola internasional. Sang pemain nampaknya masih ingin melanjutkan karier, tidak seperti Toni Kroos.

Jerman akan melawan Spanyol pada babak perempat final Euro 2024 (5/7/24) dan seperti yang diketahui, ini bisa jadi laga terakhir Toni Kroos jika Die Mannschaft kalah.

Ilkay Guendogan - Timnas Jerman - 16 besar EURO 2024 - uefa. com 2
uefa.com

Legenda Real Madrid itu mengumumkan untuk gantung sepatu dari sepak bola dan turnamen ini akan jadi yang terakhir kalinya dia akan bermain.

Kroos masih berusia 34 tahun, dan Guendogan hanya satu tahun lebih muda. Banyak yang memprediksi gelandang Barcelona itu akan pensiun setelah Euro, setidaknya di sepak bola internasional, namun Guendogan belum memikirkan hal ini.

“Saya belum memikirkan hal itu (pensiun dari timnas). Saya juga berharap nanti bukan pertandingan terakhir Toni,” ucap Guendogan seperti dilansir Football5Star dari Bavarian Football Works.

Ilkay Guendogan Soal Lawan Spanyol

Ilkay Guendogan memperingatkan timnas Jerman.
Getty Images

Jerman tak pernah mengalahkan Spanyol sejak 2014. Sejak itu, ada empat pertemuan antara keduanya, Jerman tak pernah menang, imbang 3 kali, dan Spanyol menang sekali, pada Nations League 2020 dengan cukup telak, 6-0.

“Ini menunjukkan bahwa mereka tidak mudah dikalahkan. Di masa lalu, mereka lebih baik dari kami jika melihat rekornya. Itu fakta. Kami ingin mengubahnya,” kata Guendogan.

“Kami menantikan pertandingan yang sangat sulit, tetapi tidak ada alasan untuk tidak menghadapi pertandingan ini dengan percaya diri. Mulai sekarang, setiap pertandingan seperti final. Berhasil atau mati.

“Jika orang mengatakan bahwa ini adalah dua tim terbaik di turnamen, itu menunjukkan bahwa kami telah melakukan banyak hal dengan benar. Kami bertemu satu sama lain pada level yang sangat tinggi. Tidak ada yang lebih baik bagi para fans untuk menonton pertandingan seperti ini.”

More From Author

Berita Terbaru