Ramon Diaz Instruksikan Al Hilal 4 Hal Saat Hadapi Real Madrid

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Ramon Diaz, pelatih Al Hilal, mengakui laga melawan Real Madrid pada final Piala Dunia Antarklub 2022, Minggu (12/2/2023) dini hari WIB, akan jadi tantangan berat. Dia sepenuhnya sadar Salem Al-Dawsari cs. bukan unggulan pada laga nanti. Namun, itu bukan berarti dia tak punya rencana.

Bagi Diaz, hal terpenting bagi anak-anak asuhnya pada laga melawan Madrid adalah bercermin pada hal yang dilakukan saat melawan Flamengo. Pria asal Argentina itu yakin mereka punya peluang membuat kejutan lebih besar andai mampu melakukan empat hal mendasar.

Ramon Diaz meminta 4 hal dari Al Hilal saat final Piala Dunia Antarklub 2022.
Getty Images

“Hal terpenting adalah tak membuat kesalahan, tak memberi mereka ruang, menjaga konsentrasi seperti pada pertandingan sebelumnya sehingga mampu mencapai tahap akhir, dan pintar secara taktik,” urai Ramon Diaz jelang final Piala Dunia Antarklub 2022 seperti dikutip Football5Star.com dari Vermouth Deportivo.

Hal tersebut, kata Diaz, bukan kemustahilan bagi Al Hilal. Dia sangat yakin tim asuhannya punya cukup modal untuk melakukan semuanya. “Saya punya pemain-pemain yang kenyang pengalaman internasional dan tak doyan membuat kesalahan. Jika kami mampu menjadi konsentrasi, laga nanti akan sangat bagus,” ucap dia.

Ramon Diaz Bisa Buat Sejarah

Lebih jauh, Ramon Diaz juga mengungkapkan tanggung jawab besar yang dipikul para pemain Al Hilal. Berada di final Piala Dunia Antarklub 2022, ada ekspektasi tinggi dari para fan yang harus dijawab Salem Al-Dawsari cs. Seperti biasa, tuntutan mereka adalah jadi yang terbaik.

“Ini adalah klub besar. Kami sudah meraih 5 gelar juara dan klub ini jadi salah satu yang terbaik di negeri (Arab Saudi) dan kawasan (Asia). Al Hilal mempertaruhkan prestise di semua laga, punya tanggung jawab besar, dan kami juga membawa nama negara,” ucap pria yang semasa jadi pemain pernah berkiprah di Serie A itu.

Al Hilal bersama Ramon Diaz bisa mencetak sejarah di Piala Dunia Antarklub.
Getty Images

Tampil di final Piala Dunia Antarklub, Al Hilal bisa mengharumkan nama Arab Saudi. Andai mampu menaklukkan Real Madrid, mereka akan tercatat sebagai klub Asia pertama yang menjuarai ajang ini. Sebelumnya, Kashima Antlers pada 2016 dan Al Ain pada 2018 hanya jadi runner-up.

Hal yang menarik, Kashima Antlers dan Al Ain sama-sama dikalahkan Real Madrid, tim yang akan jadi lawan Al Hilal pada final kali ini. Alhasil, laga nanti akan jadi tantangan sangat besar bagi tim asuhan Ramon Diaz. Final nanti tak ubahnya misi mustahil bagi mereka. Namun, tak ada yang mustahil di sepak bola.

More From Author

Berita Terbaru