Instruksi Sederhana Zidane Jadi Kunci Sukses Real Madrid Saat Ini

BACA JUGA

dinasti

Football5Star.com, Indonesia – Laju Real Madrid ke podium juara LaLiga masih belum teradang. Sabtu (11/7/2020) dini hari WIB, tim asuhan Zinedine Zidane meraup kemenangan 2-0 atas Deportivo Alaves. Kemenangan itu membuat Los Blancos tetap unggul 4 poin atas Barcelona di klasemen sementara LaLiga.

Satu hal yang istimewa, itu adalah kemenangan kedelapan yang diraih Real Madrid sejak LaLiga kembali bergulir pada medio Juni lalu. Los Blancos adalah satu-satunya tim yang belum kehilangan satu poin pun. Padahal, dalam 8 laga beruntun pada semua ajang sebelum kompetisi terhenti karena pandemi Virus Corona, mereka menelan empat kekalahan.

Bila dicermati, laju luar biasa Madrid setelah LaLiga kembali dihelat adalah sebuah instruksi sederhana. Medio Juni lalu, Zinedine Zidane menegaskan sebelas laga sisa hingga akhir musim LaLiga adalah final.

“Kami saat ini tertinggal dua poin dan memiliki 11 final yang harus dilakoni. Kami akan mengerahkan segala kemampuan untuk coba menjuarai liga,” kata Zidane jelang laga melawan Eibar pada 14 Juni silam seperti dikutip Football5Star.com dari Reuters.

Real Madrid memenangi 8 laga yang dilakoni sejak LaLiga dimulai kembali pada media Juni lalu.
standard.co.uk

Hal itu diakui bek kanan Dani Carvajal. “Pesan pelatih sejak masa isolasi sudah sangat jelas. Kami akan menjalani 11 final dan ingin meraih 33 poin. Itulah target utama kami,” kata dia selepas laga lawan Getafe, 3 Juli lalu.

Semua laga adalah final. Itulah instruksi sederhana Zidane. Tentu saja artinya tidaklah sederhana. Menerjemahkannya ke dalam realitas juga jauh lebih sulit. Namun, instruksi itu jadi sebuah panduan jelas bagi Sergio Ramos cs.

Setiap laga adalah final berarti Real Madrid harus selalu menang karena hanya itulah yang berarti pada sebuah partai puncak. Seorang pecundang di final tak akan dianggap apa-apa meskipun tampil luar biasa menawan. Mentalitas itulah yang harus ditunjukkan Ramos dkk.

Dengan mengatakan semua laga adalah final, Zidane secara tidak langsung meminta Real Madrid fokus pada diri sendiri dan lawan yang akan dihadapi. Setiap pekan, itulah yang harus dilakukan. Fokus mereka tak boleh terpecah dengan melirik-lirik hasil yang diraih Barcelona.

More From Author

Berita Terbaru