Iran Siap Mati-matian untuk Lolos ke 16 Besar

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Iran boleh saja kalah dari Spanyol pada pertandingan kedua Grup B, Piala Dunia 2018. Tapi, asa mereka untuk lolos ke babak 16 besar belum sepenuhnya pupus. Iran masih bisa melaju ke babak selanjutnya andai menang menghadapi Portugal di partai pamungkas Grup B.

Kini, Iran berada di posisi tiga dengan tiga poin usai menang atas Maroko di laga perdana. Iran hanya kalah satu angka dari Spanyol dan Portugal yang berada di atasnya.
Dan Iran belum mau menyerah untuk lolos ke babak selanjutnya. Hal itu diucapkan oleh pelatih mereka, Carlos Queiroz.
“Kami menunjukkan bahwa kami siap mati-matian dan siap bersaing. Saya merasa kami seharusnya mendapatkan hasil yang baik. Tidak ada yang meragukan permainan indah yang diperlihatkan Spanyol. Tapi, saya merasa kami bisa mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,” ujar Queiroz dilansir situs AFC.
2018 06 20T192935Z 667819468 RC13466A8D00 RTRMADP 3 SOCCER WORLDCUP IRN ESP
Reuters
Ya, dalam pertandingan menghadapi Spanyol, Iran memang tampil baik. Lini belakang mereka solid membuat Spanyol kesulitan.
Serangan balik mereka pun kerap merepotkan lini belakang La Furia Roja. Sayang, Iran gagal meraih hasil yang maksimal dan harus menyerah dengan skor 0-1.
“Segalanya masih mungkin terjadi, kami masih ada di turnamen ini dan kami masih memiliki mimpi untuk lolos ke babak selanjutnya,” ujar Queiroz.
Menghadapi Portugal di pertandingan terakhri, Iran wajib untuk menang bila ingin lolos ke babak 16 besar. Bukan hal yang mustahil jika melihat kemampuan dari wakil Asia ini menyulitkan Spanyol di laga kedua.

 

Jangan lupa ikutan kuis Football5star.com. Prediksi skor pertandingan Piala Dunia 2018 dengan kesempatan membawa pulang Mobil Honda Brio, Motor Honda Vario, Motor Honda Beat, dan banyak lagi hadiah menarik. Buruan daftar di kuis.www.www.football5star.net

More From Author

Berita Terbaru