Islandia Cetak Sejarah Lolos Piala Dunia Pertama Kali

BACA JUGA

Fajar Abdillah
we're having a good and happy life in a different way check out @abdillaaaah on Instagram if you mind :)

Football5star.com, Indonesia – Islandia kembali menggebrak. Setelah pada gelaran Euro 2016 lalu berhasil menjungkalkan Inggris, kini Gyfli Sigurdsson dkk sukses lolos Piala Dunia untuk pertama kalinya. Kemenangan 2-0 atas Kosovo cukup untuk menjuarai Grup I dan memastikan satu tempat di Rusia tahun depan. Perolehan 22 poin mereka sudah tidak mungkin dikejar oleh Kroasia di peringkat kedua. Negara kuat lain seperti Ukraina dan Turki juga dibuat tidak berkutik sehingga tertahan di posisi ketiga dan keempat.

Pelatih Islandia, Heimir Hallgrimsson, mengaku masih belum percaya ia berhasil membawa negaranya menorehkan sejarah emas bagi persepakbolaan tanah airnya.

“Ini terasa sangat aneh. Aku tidak tahu harus bilang apa. Di kepalaku sekarang ada Maradona, Pele, dan Aron Einar Gunarsson (kapten timnas),” ungkapnya.

Selain mengukir prestasi lolos ke pesta sepak bola terakbar untuk pertama kalinya, Islandia juga merupakan negera terkecil yang pernah berlaga di Piala Dunia.  Jumlah penduduknya hanya menyentuh angka 334 ribu jiwa. Masih kalah dengan penduduk Kota Kupang yang mencapai 336,239 jiwa. Sebelum Islandia, negara-negara yang lolos dengan penduduk sedikit adalah Trinidad & Tobago pada 2016 dengan 1,6 juta jiwa. Diikuti oleh Wales (3,1 juta), Slovenia (2,08 juta), dan Irlandia Utara (1,85 juta).

Negara kepulauan tersebut juga hanya memiliki luas 103 ribu km per segi. Ukuran tersebut bahkan tidak lebih luas dari Kota Administrasi Jakarta Barat yang menyentuh angka 129,5 ribu.

Islandia sejatinya pernah hampir lolos ke Piala Dunia 2014 lalu di Brasil. Namun, mereka kandas dari Kroasia di babak play-off dengan aggregat 2-0. Tahun ini, negara yang terkenal dengan grup musik Sigur Ros tersebut berhasil membalaskan dendam tiga tahun lalu dengan mengangkangi Luka Modric dkk.

 

More From Author

Berita Terbaru