Jelang Lawan Ukraina, Joachim Loew Pulangkan 4 Pemain Timnas Jerman

BACA JUGA

gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Jelang lanjutan UEFA Nations League melawan Ukraina, Joachim Loew memulangkan 4 pemain dari skuat timnas Jerman. Mereka adalah Ridle Baku, Robin Gosens, Jonas Hofmann, dan Nico Schulz.

Ada alasan berbeda yang melatarbelakangi pemulangan keempat pemain itu oleh Loew. Hofmann dan Gosens tak dapat lanjut memperkuat timnas Jerman karena cedera.

Hofmann yang dipercaya jadi starter oleh Loew harus meninggalkan lapangan pada menit ke-20 saat Die Mannschaft menang 1-0 atas Rep. Cheska. Pemain Borussia Moenchengladbach itu diperkirakan harus menepi hingga beberapa pekan karena otot paha kanannya sobek.

Cedera otot paha kanan membuat Jonas Hofmann dipulangkan Joachim Loew dari timnas Jerman.
lequipe.fr

Sementara itu, Gosens memang tak dalam kondisi fit saat bergabung dengan timnas Jerman kali ini. Dia pun absen ketika Die Mannschaft menghadapi Rep. Cheska. Loew terus memantau kondisinya hingga akhirnya diambil putusan untuk memulangkannya ke Atalanta.

Putusan memulangkan Gosens membuat timnas Jerman hanya punya satu bek kiri untuk laga lawan Ukraina dan Spanyol pada lanjutan UEFA Nations League. Pasalnya, Loew juga memulangkan Nico Schulz yang tampil mengecewakan saat menggantikan Philipp Max pada laga lawan Rep. Cheska.

Loew Pulangkan Baku ke Timnas U-21

Ridle Baku dikembalikan ke timnas U-21 Jerman setelah tampil penuh lawan Rep. Cheska.
chillreport.com

Lalu, bagaimana dengan Ridle Baku? Pemain berumur 22 tahun itu memang jadi starter dan tampil penuh kala Jerman menang atas Rep. Cheska. Dia pun mendapatkan pujian dari banyak pihak. Namun, performanya ternyata tak membuat Joachim Loew betut-betul yakin untuk mempertahankannya di skuat.

Meskipun demikian, Baku tak lantas pulang ke klubnya, VfL Wolfsburg. Saudara kembar Makana Baku itu kembali ke timnas U-21 Jerman. Pada 18 November mendatang, tim asuhan Stefan Kuntz itu akan menghadapi Wales pada kualifikasi Piala Eropa U-21.

Putusan memulangkan Baku ke timnas U-21 juga sepertinya tak lepas dari kondisi Benjamin Henrichs yang membaik. Sebelumnya, Baku tiba-tiba jadi andalan di bek kanan setelah Thilo Kehrer cedera dan Henrichs tak dalam kondisi prima.

Di samping itu, untuk laga lawan ukraina dan Spanuol, timnas Jerman juga diperkuat Matthias Ginter yang sebelumnya diistirahatkan saat lawan Rep. Cheska. Dalam beberapa kesempatan, pemain Borussia Moenchengladbach itu dimainkan sebagai bek kanan oleh Joachim Loew.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru