Jesus: Tanpa Neymar, Barcelona Lemah

BACA JUGA

Footbal5Star.com, Indonesia – Jelang bentrok antara Sporting Lisbon vs Barcelona di Liga Champions, Kamis (28/9/2017), Jorge Jesus sudah memulai perang urat Syaraf. Pelatih Sporting ini menganggap calon lawannya itu bukan apa-apa lagi sekarang. Kepergian Neymar awal musim ini membuat pria asal Portugal itu yakin Barca mulai melemah.

Tidak Cuma itu, Jesus juga mengungkapkan bahwa Ousmane Dembele tidak pantas dibeli dengan harga mahal karena levelnya masih berada jauh di bawah Neymar. Kendati demikian, ia senang dengan hal itu karena timnya tidak akan lagi menghadapi trio MSN-nya Barca musim ini.

“Neymar adalah salah satu yang terbaik. Saya satu dari sekian orang yang percaya bahwa dia terbaik di dunia. Saya heran kenapa Barcelona menjualnya, Dembele berbeda, ia bagus, tapi bukan seorang kreator di lapangan. Kini mereka melemah tanpa Neymar,” pungkas Jesus kepada Marca, Selasa (26/9/2017)

Mantan pelatih Benfica ini mengaku bahagia dengan kondisi Azulgrana sekarang. Menurutnya, duet Luis Suarez dan Lionel Messi tidak akan mengalir seperti saat Neymar masih menjadi bagian dari mereka.

“Kami sungguh santai menghadapi pertandingan nanti. Tim sudah bekerja keras dan menunjukkan performa impresif sejauh ini. Tidak ada yang perlu ditakuti,” tambahnya.

Pada matchday pertama, baik Sporting dan Barca sama-sama meraup tiga angka. Anak asuh Ernesto Valverde berhasil menjungkalkan Juventus 3-0, sedangkan raksasa Portugal mempermalukan tuan rumah, Olympiakos 3-2.

More From Author

Berita Terbaru